Bhabinkamtibmas Desa Telaga Pantau Kegiatan Posyandu di Desa Binaannya

Polda Bali – Polres Buleleng, detikkasus.com – Bhabinkamtibmas Desa Telaga Polsek Busungbiu Polres Buleleng Aiptu Nyoman Suastika melaksanakan sambang untuk memenitor kegiatan Posyandu yang berlangsung diwantilan Desa Telaga Kecamatan Busungbiu, Senin (19/11/2018)

Kegiatan Posyandu ini dipimpin langsung oleh Bidan Desa Komang Trikayani bersama para kader Posyandu Desa Telaga.

Baca Juga:  Perayaan Natal di Kabupaten Bangka Barat, Aman dan Kondusif

Pada kesempatan tersebut Aiptu Suastika menyampaikan pesan-pesan kamtibmas dan menghimbau para ibu-ibu yang sedang memeriksakan balitanya untuk selalu menjaga kesehatan dan kebersihan lingkungan serta rutin mengajak anak balitanya keposyandu setiap bulan.
“Setiap bulan ajaklah balitanya ke Posyandu untuk mengetahui pertumbuhan, perkembangan dan mendapatkan imunisasi serta makanan tambahan bergizi untuk sibuah hati,”ungkapnya.

Baca Juga:  Kapolresta Cirebon Pimpin Patroli Sepeda Motor Sambang Kamtibmas Bersama Anggota DPR RI

Terkait dengan adanya berita tentang penculikan anak, Bhabinkamtibmas menyampaikan bahwa itu semuanya hoak atau berita bohong.
Namun dia tetap meminta warga untuk selalu waspada dan memperhatikan serta mengawasi anak-anaknya.
” jangan biarkan anak-anak bermain sendirian tanpa pengawasan untuk mencegah terjadinya sesuatu yang tidak diinginkan,” imbuh Suastika.

Baca Juga:  Ditlantas Polda Jatim Gelar Webinar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *