Polda Bali – Polres Buleleng, detikkasus.com – Demi terciptanya suasana aman bagi warga binaanya, Bhabinkamtibmas Desa Sinabun Polsek Sawan Jajaran dari Polres Buleleng Aipda Wayan Sudira Ariawan, melaksanakan kunjungan DDS ( Door to door sistem ) di rumah warga masyarakat Ketut Suasta. Pada hari Senin tanggal 25 September 2017 pukul 09.00 wita, bertempat di Dusun Jro, Desa Sinabun, Kecamatan Sawan, Kabupaten Buleleng.
Dalam acara kunjungan atau DDS ( Door to door sistem ) tersebut Bhabinkamtibmas memberikan Pesan pesan Kamtibmas kepada warga masyarakat Ketut Suasta dan warga lainnya, untuk selalu berperan aktif menjaga keamanan dan ketertiban dilingkungan Masing masing, sehingga terciptanya suasana aman dan kondusif, serta menghimbau agar selalu menjaga kerukunan, baik dengan keluarga, tetangga dan warga masyarakat lainnya, guna terwujudnya keharmonisan dalam berumah tangga dan bermasyarakat, dan pada kesempatan itu pula Bhabinkamtibmas menyampaikan agar selalu tertib berlalu lintas, dan selalu waspada dengan penduduk pendatang yang tidak dikenal dan mencurigakan, mohon segera menginformasikan kepada anggota Bhabinkamtibmas atau ke kantor polsek sawan dengan nomer telpon (0362-24900), guna antisipasi masuknya Radikalisme dan Terorisme.
Kapolsek Sawan AKP I Made Derawi, S.H, saat dikonfirmasi mengatakan bahwa “Seorang Bhabinkamtibmas rutinitas melaksanakan kegiatan kunjungan atau DDS atau Door to door sistem kerumah warga binaanya, guna mengetahui keadaan dan perkembangan di Desa, untuk selalu Bersama sama meningkatkan keamanan di Desa binaannya, tetap terjaga situasi Kamtibmasnya”, ujar Kapolsek. (Priya).