Polda Bali – Polres Buleleng, detikkasus.com – Kamis tanggal 12 Oktober 2017 Pukul 10.00 Wita Bhabinkamtibmas Pejarakan, Polsek Gerokgak jajaran dari Polres Buleleng Aiptu Wayan Sudarma melaksanakan sambang di Posko pengungsi erupsi Gunung Agung di Kantor Desa Adat Pejarakan.
Dalam kunjungannya ke Posko pengungsi Gunung Agung Bhabikamtibmas dialogis dengan warga pengungsi dan menyampaikan pesan agar warga pengungsi selalu tabah dan berdoa supaya musibah ini cepat berlalu dan bisa kembali ke kampung halamannya
Sampai saat ini kondisi pengungsi Gunung Agung Karangasem dalam keadaan sehat dan untuk logistik cukup
Medapat kunjungan Bhabinkamtibmas warga pengungsi merasa senang dan warga pengungsi mengucapkan terimakasih atas kepedulian Bhabinkamtibmas
Kapolsek Gerokgak Kompol I Ketut Relo Kusada saat di konfirmasi terpisah menjelaakan,” bahwa apa yang di lakukan Bhabinkamtibmas adalah rasa kepedulian dan simpatik kepada warga pengungsi dan untuk memastikan kondisi pengungsi dalam kradaan sehat”. Ungkap Kapolsek. (Priya).