Polda Bali – Polres Buleleng, detikkasus.com – Untuk menjaga hubungan yg harmonis dengan masyarakat guna terciptanya situasi kamtibmas yang aman dan kondusif.
Pada hari Senin tanggal 18 Desember 2017, Pukul 11.30 Wita, bertempat di kantor Lembaga Perkreditan Desa (LPD) Desa Adat Pegadungan kecamatan sukasada, Bhabinkamtibmas Desa Pegadungan, Polsek Sukasada jajaran Polres Buleleng Aiptu Cening Yasa melaksanakan giat sambang dilanjutkan dialogis dengan Ketua LPD Drs. Wayan Sukerana seputaran situasi keamanan LPD.
Pada kegiatan tersebut Bhabinkamtibmas memberikan pesan-pesan kamtibmas Karena perkembangan teknologi semakin cangkih agar diusahakan kantor LPD memasang alat CCTV untuk mengawasi keamanan di kantor LPD disamping itupula bisa memantau gerak getik setiap orang yang keluar masuk ke kantor LPD, untuk menghindari hal – hal yg tidak diinginkan, Sesuai dengan penjelasan ketua LPD, Bahwa sampai saat ini baru bisa memasang CCTV sebanyak 4 buah, dan disampekan pula situasi kantor LPD dan lingkungan sekitarnya tetap terpantau aman dan terkendali, tidak terlepas dari partisipasi masyarakat dan aparat keamanan dalam menjaga keamanan dan ketertiban lungkungannya.
Kapolsek Sukasada Kompol Ketut Darmita, SS saat diminta komfirmasinya menyampaikan bahwa” Kegiatan Bhabinkamtibmas sangatlah penting guna menumbuhkan persaudaraan dan kekeluargaan yang baik kepada masyarakat serta juga mempererat hubungan kerjasama dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Desa Binaannya”, ucap Kapolsek.
Kegiatan berlangsung dengan aman dan lancar.(EK)