Bhabinkamtibmas Desa Gobleg Bersama Dengan Perangkat Desa Memberikan Bantuan Kepada Pengungsi

Polda Bali – Polres Buleleng, detikkasus.com – Bhabinkamtibmas Desa Gobleg Polsek Banjar Jajaran Polres Buleleng Bripka Gede Sudarmayasa menyerahkan bantuan kepada para Pengungsi asal Karangasem yang ada di Desa Gobleg pada hari Jumat tanggal 29 September 2017 Pukul. 10.00 wita.

Baca Juga:  Ada Nama Yang Ganda Penerima Rastra Desa Lasiai

Bertempat di Desa Gobleg Bripka Gede Sudarmayasa bersama sama perangkat desa, menyerahkan bantuan berupa selimut, sembako, pakaia untuk para warga Karangasem yang mengungsi ke Desa Gobleg akibat peningkatan aktivitas Gunung Agung, Bantuan tersebut diterima lsngsung oleh pengungsi, disaksikan oleh kelian banjar dinas dan tokoh masyarakat.

Baca Juga:  Edarkan Zenith Di Wilayah Basarang, SR Ditangkap Polsek Basarang

“Hingga saat ini sudah terdata sebanyak 18 orang warga asal Kabupaten Karangasem yang mengungsi dirumah-rumah Kerabatnya yang tinggal di Desa Gobleg “, ujar Bripka Gede Sudarmayasa.

Saat dikonfirmasi ditempat terpisah Kapolsek Banjar Kompol Nyoman Surita,SH,M.M. mengatakan bahwa “Selain Memberikan pelayanan dan pembinaan terhadap masyarakat, kita juga harus menunjukkan rasa kemanusiaan dan kepedulian terhadap saudara-saudara kita yang terkena musibah. Mari kita bersama-sama membantu meringankan beban mereka, Terimakasih kepada Bhabinkamtibmas Desa Gobleg yang sudah peduli terhadap sesama”, ungkap kapolsek. (Priya).

Baca Juga:  Ternyata Bayi Pernah Berinteraksi Dengan "Allah SWT" Sebelum Lahir ke Dunia

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *