Bhabinkamtibmas Banjar Jawa Lakukan Pengawasan Penerimaan Raskin

Polda Bali – Polres Buleleng, detikkasus.com – Dalam rangka mewujudkan peran dan kewajibannya dalam memberikan pelayanan kepada warga Masyarakat binaannya, pada hari Jumat, 05/01/18, pukul 09.30 wita, Bhabinkamtibmas Kelurahan  Banjar Jawa Polsek Singaraja jajaran dari Polres Buleleng Aiptu I Nyoman Merta melaksanakan Pengamanan dan pengawasan penerimaan beras bagi Masyarakat miskin (Raskin) dari Bulog Kabupaten Buleleng di kantor Lurah Banjar Jawa, Singaraja.

Baca Juga:  Polsek Seririt Amankan Umat Kristiani Beribadah Minggu

Kegiatan pengamanan dan pengawasan ini adalah sebagai wujud peran dan kewajibannya sebagai anggota Bhabinkamtibmas Kelurahan Banjar Jawa untuk memberikan pelayana yang terbaik bagi warga Masyarakat yang tergolong miskin yang ada di Kelurahan Banjar Jawa, dengan memantau dan memastikan jumlah beras yang diterima dari Bulug Kabupaten Buleleng dengan yang diberikan nantinya kepada warga Masyarakat miskin yang ada di kelurahan Banjar jawa jumlahnya sesuai

Baca Juga:  Kapolda Jateng Baksos Di Grobogan Sambut Hari Bhayangkara ke-74

Selain itu, Bhabinkamtibmas juga juga menyampaikan himbauan kepada staf Kelurahan Banjar Jawa agar dapat sesegera mungkin menyalurkan beras tersebut ke seluruh warga Masyarakat yang berhak menerimanya.

Kapolsek Singaraja Kompol A.A. Wiranata Kusuma, S.H.,M.M., saat diminta konfirmasinya mengatakan “Pengamawasan yang dilakukan Bhabinkamtibmas tersebut adalah semata – mata menjalankan tugas dan kewajiban dalam memberikan pelayanan yang terbaik kepada warga Masyarakat sehingga apa yang menjadi hak dari warga tersebut dapat mereka terima, demi kesejahtraan warga Masyarakat itu sendiri”, kata Kapolsek (TAM)

Baca Juga:  Kapolres Gresik Sambut Kedatangan Wasops Polda Jatim

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *