Bermodal Nonton Youtube, Pria ini Nekat Bantu Pacarnya Melahirkan | Z.Arifin

Minggu, 27 Agustus 2017

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Polda Kalsel – Polres Kotabaru, detikkasus.com – Sedih campur marah, begitulah perasaan warga Kotabaru. Sebut saja Kumbang, Jumat (25/8) pagi saat membantu persalinan gadis pelajar SMA di Kotabaru.

Setelah pacarnya itu melahirkan, bayi perempuan itu lantas ditaruh di pinggir jalan Desa Gunung Sari Kecamatan Pulau Laut Utara.

Tangisan anaknya menggema di jalan sunyi itu. Kumbang yang baru berusia 19 tahun ini bergegas ke rumah warga terdekat melapor ada bayi di jalan. Bersama Ketua RT 7, Ali membawa bayi ke rumah Bidan yang kebetulan istri Bhabinkamtibmas Bripka Suyitno.

Baca Juga:  SOSIALISASI DENGAN ORANG TUA MURID PERSIAPAN USBN TP. 2017-2018.

Sigap bidan membawa bayi ke Puskesmas. Berkat kerja cepat, bayi mungil itu berhasil mendapat pertolongan dan perawatan. Warga yang menyaksikan kejadian pagi buta itu pun mengucap syukur.

Sementara bayi mendapat perawatan di pusksemas Gunung Sari, Kasat Reskrim AKP Suria Miftah Irawan bersama satuan Reskrim Polres dan Polsek Pulau Laut Utara melakukan olah TKP. Kumbang yang menjadi saksi mata juga dibawa ke TKP.

Baca Juga:  Giat Razia Ranmor Cegah Tangkal Aksi Pelaku Kriminal

Berbekal data dan insting yang tajam, Kasat Reskrim kemudian berhasil mengungkap jika Kumbang lah ayah bayi itu. Tak menyangka polisi berhasil mengetahui perbutannya, Kumbang pun akhirnya mengaku.

Kepada polisi pemuda tanggung ini mengaku, awalnya ingin memberitahu keluarganya, namun takut. Maka dia pun membawa kekasihnya ke semak-semak pagi-pagi buta.

Di semak-semak Kumbang membantu persalinan Bunga, sembari sesekali melihat layar handhphone. Dia dipandu situs online yang menginformasikan cara persalinan ibu melahirkan, seperti teknik mengejan sampai memotong tali pusar.

Baca Juga:  Babinsa Klatakan Koramil 0824/16 Tanggul Lakukan Upaya Tanggap Darurat Padamkan Kebakaran Kebun Karet Bersama Masyarakat

Sebagian warga pun geram. “Untung saja bayinya selamat. Sembarangan itu anak, kenapa gak dibawa dari awal saja ke rumah sakit. Kasian bayi gak berdosa,” ujar Rinda warga Kotabaru.

Sumber : polri.go.id
Redaksi Media cetak RadarBangsa & Madia Online www.jejakkasus.info / detikkasus.com. Ciptakan informasi untuk yang terbaik.

Zainul Arifin. Wa :081 217 614 828.

Berita Terkait

Tersangka Kasus Korupsi Oknum KAU Ternyata Lulus ADM Satpol PP Langsa 
Dr. Mawardi Siregar, MA: Merasa Dikudeta dan Dibunuh Karakter oleh Rektor IAIN Langsa
Komitmen Dalam Pengelolaan Lingkungan Hidup, Medco E & P Malaka Raih PROPER Predikat Biru Dari KLHK
Kasat Pol PP Berang, Karena Adanya Kibus Di Dalam Tubuh Sat-Pol PP Kota Langsa
APDESI, SAPA, Dan Mahasiswa Aceh, Bersatu Serukan Pengelolaan Gas 3 Kg Oleh BUMG.
Calon Walikota Dan Wakil Wali Kota Lhokseumawe, Serahkan Bantuan Pada Korban Kebakaran.
Kejati Aceh, Di Duga Tidak Bernyali Mengusut Temuan LHP-BPK, Terkait Indikasi Kasus Korupsi Di Pemkab Aceh Timur
Dalam Rangka Persiapan  Pil-Kada, PPK Nibong Lantik 161 KPPS 

Berita Terkait

Kamis, 7 November 2024 - 19:13 WIB

Tersangka Kasus Korupsi Oknum KAU Ternyata Lulus ADM Satpol PP Langsa 

Kamis, 7 November 2024 - 19:12 WIB

Dr. Mawardi Siregar, MA: Merasa Dikudeta dan Dibunuh Karakter oleh Rektor IAIN Langsa

Kamis, 7 November 2024 - 19:11 WIB

Komitmen Dalam Pengelolaan Lingkungan Hidup, Medco E & P Malaka Raih PROPER Predikat Biru Dari KLHK

Kamis, 7 November 2024 - 19:09 WIB

APDESI, SAPA, Dan Mahasiswa Aceh, Bersatu Serukan Pengelolaan Gas 3 Kg Oleh BUMG.

Kamis, 7 November 2024 - 19:08 WIB

Calon Walikota Dan Wakil Wali Kota Lhokseumawe, Serahkan Bantuan Pada Korban Kebakaran.

Berita Terbaru

Berita Terkini

Sujadi Saddat Mangkir Lagi dari Panggilan Ke Dua Bawaslu

Kamis, 7 Nov 2024 - 22:04 WIB