Detikkasus.com | Polda Kalbar, Polres Sintang – Mendekati Bulan Suci Ramadhan dan berdasarkan pantauan tingkat kriminalitas lebih sering terjadi seperti pencurian dan penjambretan, hal ini dimungkinkan dengan tingkat ekonomi masyarakat yang masih lemah dan tingkat kebutuhan menghadapi bulan Ramadhan yang semakin tinggi.
Untuk mencegah meningkatnya kriminalitas tersebut Polsek Kelam Permai Polres Sintang melalui para Bhabinkamtibmas terus bergerak dalam memberikan himbauan kepada warga binaannya masing masing, seperti yang dilakukan Bhabinkamtibmas Ds. Merpak Kec. Kelam Permai Bripka Ari Kusuma pada Rabu (09/05/2018) sekira pukul 09.30 wib, yang melaksanakan kegiatan Sambang ke warganya yang sedang bersantai di warung dan kepada perangkat desa di desa Merpak.
Bripka Ari menghimbau kepada warga nya apabila ada seseorang yang tidak pernah diketahui sebelumnya datang ke rumah atau desa Merpak, mohon dapatnya awasi pergerakan orang tersebut. Bila perlu temui orang tersebut dan tanyakan ada keperluan apa didesa tersebut. Banyak modus yang dilakukan pelaku kejahatan untuk mencapai target nya. Kita harus saling waspada.
Terpisah, Kapolsek Kelam Permai IPTU Hariyanto mengucapkan terima kasih kepada para Bhabinkamtibmas yang selalu aktif dalam membina masyarakat didesa binaan masing masing.
Hal ini merupakan program unggulan yang harapannya direspons masyarakat dengan positif sehingga tercipta kepercayaan terhadap polri dan tindakan kriminal atau gangguan kamtibmas dapat terminimalisir apalagi saat menjelang pelaksanaan Bulan Suci Ramadhan 1439 H yang tidak lama lagi akan berlangsung.
Penulis: (Alex – Har)