Berebut Cewek, Kelompok Pemuda Paduraksa dan Pegongsoran Nyaris Tawuran, Reporter Detik Kasus Jateng – Arifin.

Rabu, 14 Juni 2017

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Polda Jateng Polres Pemalang, detikkasus.com – Hampir saja terjadi tawuran antara kelompok pemuda Desa Paduraksa dan Pegongsoran. Namun kejadian tersebut berhasil digagalkan oleh Polsek Pemalang, Selasa (13/6).

“Aksi tawuran tersebut dipicu oleh masalah cinta, cewek!” ungkap Bripka Supriyanto yang datang langsung mendamaikan dua kubu pemuda itu.

Awalnya, menurut Bripka Supriyanto, Yayan, pemuda Desa Paduraksa dan Asih, gadis asal Pegongsoran baru putus cinta. Sayangnya putus cinta tersebut dilanjutkan dengan aksi saling ejek melalui medsos yang melibatkan teman-teman Asih.

Baca Juga:  Giat Sosialisasi/penyuluhan Quick Wins Oleh Sat Pol Air Tentang Organisasi Radikal dan Anti Pancasila.

“Yayan merasa dilecehkan karena teman Asih mengatainya “kamu sampah” lewat medsos. Tak terima dikatai begitu, Yayan balik ejek dengan mengatakan “dia (red : Asih) wanita murahan,” jelas Bripka Supriyanto.

Asih tidak diterima dibilang wanita murahan dan mengadukan hal tersebut ke temannya, Kiswanto.

Maka, Yayan dan Kiswanto akhirnya saling ejek melalui sosmed.

“Yayan kemudian memanggil Kiswanto untuk datang ke Paduraksa dan menantangnya duel,” lanjutnya.

Tantangan duel tersebut ditanggapi oleh Kiswanto. Ia mendatangi Yayan sendirian. Namun karena kalah jumlah, Kiswanto akhirnya mengalah dan pulang.

Baca Juga:  Melaksanakan Patroli dan Berdialog Dengan Masyarakat

Namun rupanya, Kiswanto pulang justru untuk mengajak kawan-kawannya, sekitar 15 orang untuk kembali mendatangi Yayan. Hampir saja terjadi tawuran saat itu.

“Malam itu, saya dihubungi Dan Ton Linmas dan akhirnya kami mendatangi TKP bersama-sama,” ujar Bripka Supriyanto, “untuk melakukan mediasi.”

Dengan adanya mediasi tersebut, tawuran yang melibatka dua kelompok pemuda tersebut akhirnya bisa digagalkan. Kedua belah pihak mengaku salah dan tidak akan mengulangi perbuatan yang sama dan berjanji tidak akan memperpanjang permasalahan tersebut. Masing masing menandatangani surat perjanjian hitam diatas putih yang sudah disiapkan oleh petugas.

Baca Juga:  Kabid Informasi Masril M.Si Akan Buat Terobosan

Adanya kejadian perkelahian antara Yayan warga kel.Paduraksa dan Kiswanto warga desa Pegongsoran dibenarkan oleh Kapolsek Pemalang AKP Tarhim, S.H.

“Namun berkat kesigapan Bhabinkamtibmas perkelahian tersebut bisa diredam, hal ini karena masing-masing pihak kurang bisa mengendalikan diri dan mudah terpancing emosinya,” ujar Kapolsek Pemalang. (Arif).

Berita Terkait

“Mengapa Pernikahan Dini Masih Marak?” Sebuah Pertinjauan terhadap Remaja dan Masyarakat Indonesia
Kepengurusan DPK Maliku, Sektor Desa Talio & Sektor Desa Dandang Resmi di Kukuhkan DPD Fordayak Pulang Pisau
SAPA “Fauzan Adami”, Menyampaikan Keprihatinannya Terhadap Fenomena Keterlibatan Oknum PNS.
Dugaan Sistem Management Rumah Sakit Umum PT Cut Mutia Medica Nusantara Regional 1 Langsa.
Hasil Pekerjaan Proyek Pengaspalan Peningkatan Jalan Damai Gampong Baroe
Dit-Samapta Polda Aceh, Kembali Bagi Sembako Dalam Kegiatan “Jum’at Berkah”
Waka Polda Aceh, Hadiri Peringatan Maulid Raya Dan Peringatan 20 Tahun Tsunami Aceh
Menag Sindir Rektor Doyan Dinas Ke Luar Kota Jadi Pendengar Dan Tidur : YARA Langsa Periksa SPPD Rektor IAIN Langsa

Berita Terkait

Minggu, 17 November 2024 - 11:57 WIB

“Mengapa Pernikahan Dini Masih Marak?” Sebuah Pertinjauan terhadap Remaja dan Masyarakat Indonesia

Minggu, 17 November 2024 - 11:09 WIB

Kepengurusan DPK Maliku, Sektor Desa Talio & Sektor Desa Dandang Resmi di Kukuhkan DPD Fordayak Pulang Pisau

Minggu, 17 November 2024 - 00:39 WIB

SAPA “Fauzan Adami”, Menyampaikan Keprihatinannya Terhadap Fenomena Keterlibatan Oknum PNS.

Minggu, 17 November 2024 - 00:38 WIB

Dugaan Sistem Management Rumah Sakit Umum PT Cut Mutia Medica Nusantara Regional 1 Langsa.

Minggu, 17 November 2024 - 00:37 WIB

Hasil Pekerjaan Proyek Pengaspalan Peningkatan Jalan Damai Gampong Baroe

Berita Terbaru