Belum Sempat Ungkap Bandar Narkoba, Wakapolres Sampang di Mutasi ke Polda, Reporter Hernandi K S.Sos M.Si

Indonesia – Jawa Timur – Kabupaten Sampang, detikkasus.com – Kepindahan Kompol Gusti Bagus Sulasana Wakapolres Sampang Madura Jawa Timur ke Kanit II Ditresnarkoba Polda Jatim menyisakan Pekerjaan Rumah (PR) bagi Polres Sampang

Pasalnya Kompol Gusti Bagus Sulasana pernah berjanji akan mengungkap keberadaan Bandar Narkoba dalam kasus penangkapan terhadap kurir narkoba 8,750 kg di Kecamatan Banyuates Sampang

Pernyataan itu di sampaikan ke Pengurus DPP dan DPD BAAN saat memberikan penghargaan kepada Polres Sampang atas keberhasilan menangkap pengedar Narkoba terbesar di Madura

Baca Juga:  Amankan Wilayah Perkantoran, Polsek Singaraja Tingkatkan Kegiatan Patroli

Mulai saat ini Kompol Gusti Bagus Sulasana sudah tidak lagi menjadi Wakapolres Sampang

Serah terima jabatan dilaksanakan sabtu 7/10 di halaman Mapolres Sampang dan di pimpin langsung oleh Kapolres Sampang AKBP Tofik Sukendar SIK

Selain Kompol Gusti Bagus Sulasana serah terima jabatan juga di lakukan kepada Kasatlantas Polres Sampang AKP Erika Purwana Putra serta Kasatpolair Sampang AKP Hari Siswo Suwarno

Baca Juga:  DETIK KASUS | KADES KEJAKSAAN TANDA TANGAN MOU.

Pengganti Kompol Gusti Bagus Sulasana dari Wadirtahti Polda Jatim Kompol Suhartono, kemudian AKP Erika Purwana Putra dimutasi menjadi Kasatlantas Polres Pasuruan dan di ganti oleh AKP Musa Bakhtiar dari Kapolsek Rengel Polres Tuban

Sedangkan AKP Hari Siswo Suwarno di mutasi sebagai Kasatreskrim Polres Pamekasan dan posisinya di ganti oleh Iptu Agung Widodo yang sebelumnya sebagai Kaurbiopos Satpolair Polres Sampang

Sementara Ketua DPD BAAN Kabupaten Sampang Slamet Oerip mengucapkan selamat kepada para petinggi Polres Sampang yang sedang di mutasi ketempat yang lebih baik

Baca Juga:  Ukur Kemampuan Fisik Personil, Kodim 0821 Lumajang Gelar Garjas Periodik Semester II Tahun 2017.

Menurut Slamet Oerip kepindahan Kompol Gusti Bagus Sulasana ke Kanit II Ditresnarkoba Jatim menjadi PR bagi Polres Sampang
“Kepindahan Wakapolres harusnya dijadikan momentum dan menjadi motivasi pengungkapan bandar Narkoba, bukan justru sebaliknya,”ujar Slamet Oerip

Ia menambahkan sampai saat ini kasus penangkapan terhadap kurir Narkoba 8,750 kg di Kecamatan Banyuates hanya kepada dua kurir, informasinya kurir yang lain masih buron. (Her).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *