Polda Bali – Polres Buleleng, detikkasus.com – Ciptakan seputaran wilayah tetap aman dan membatasi rung gerak pelaku kejahatan, serta menekan angka pelanggaran yang dapat menimbulkan terjadinya kecelakaan lalu lintas, Polsek Singaraja jajaran dari Polres Buleleng dengan 12 personil dipimpin pawas Akp Tasudin, Senin (9/10/2017), pukul 20.30 Wita s.d 21.15 Wita, bertempat di depan mako Polsek Singaraja jalan Surapati, Singaraja, melaksanakan kegiatan pemeriksaan kelengkapan kendaraan dijalan (razia).
Dalam razia kali ini sasarannya adalah barang-barang berbahaya seperti handak, sajam, senpi, narkoba, serta orang yang dicurigai (teroris) dan juga pelanggaran yang dapat menimbulkan terjadinya kecelakaan lalu lintas.
Selama kegiatan razia ini telah dapat memeriksa kendaraan roda dua dan roda empat lebih kurang 45 (empat puluh lima) kendaraan, dan tidak ditemukannya pelanggaran yang dapat menyebabkan kecelakaan maupun gangguan kamtibmas dan tindak kriminalitas lainnya.
Kapolsek Singaraja Kompol A. A. Wiranata Kusuma, S.H.,M.M., saat diminta konfirmasinya menyampaikan bahwa “Kami akan terus tingkatkan kegiatan pemeriksaan kelengkapan kendaraan atau razia dijalan ini untuk menciptakan situasi yang aman dan nyaman, guna mencegah tindak kriminalitas serta mengurangi pelanggaran yang dapat menyebabkan terjadinya kecelakaan”, ucap Kapolsek. (Priya).