Babinsa Kemiri Koramil 0824/14 Kerjabakti bantu Masyarakat Bersihkan Lingkungan

Jember.               Datangnya musim penghujan seperti sekarang ini  banyak menjadikan kendala bagi lingkungan masyarakat yang dikarenakan kondisi sarana prasarana lingkungannya yang kurang terawat  utamanya selokan yang ada di pemukiman penduduk mengalami pendangkalan sehingga kalau hujan turun terjadi luapan dan menggenangi pekarangan.

Seperti yang terjadi di Dusun Tenggilingan Desa Kemiri Kec Panti Kabupaten Jember  pada Kamis 27/12/2018 Pukul 08.00 Wib yang melaksanakan kerja bakti dengan sasaran pembersihan lingkungan dengan penggalian selokan, pembersihan kiri kanan jalan, pemotongan ranting-ranting pohon dan lain-lain.

Baca Juga:  Komitmen Bersama Perangi Narkoba

Hadir dan turut melaksanakan kerja bakti Babinsa Sertu Sutrisno yang membaur bersama 47 orang warga masyarakat setempat   melaksanakan  pembersihan lingkungan.

Danramil 0824/14 Panti Kapten Inf Suparno membenarkan adanya kegiatan Babinsa Kemiri tersebut yang merupakan bagian dari tugas Babinsa dalam melaksanakan pembinaan bakti  masyarakat agar senantiasa memelihara kegotongroyongan dalam menyelesaikan permasalahan dilingkungannya, sehingga selalu tumbuh rasa kepedulian dan kebersamaan didalam masyarakat.

Baca Juga:  Polsek Banjar Kembali Turun Kejalan Dipagi Hari

Komandan Kodim 0824 Jember Letkol Inf Arif Munawar mendukung kegiatan kewilayahan  yang dilakukan oleh jajaran bersama masyarakat dalam melaksanakan pembersihan lingkungan seperti yang dilakukan oleh Babinsa bersama masyarakat binaannya di Desa Kemiri Kecamatan Panti.

Demikian halnya diwilayah lainnya upaya pembersihan lingkungan seperti itu tentunya merupakan bagian dari kegiatan mitigasi bencana, karena walaupun hanya genangan air disitu dapat memicu adanya perkembang biakan endemi baik nyamuk demam berdarah, maupun penyakit lainnya sehingga dengan lingkungan yang bersih tentunya akan meningkatkan kesehatan masyarakat dilingkungan tersebut, karena apabila masyarakat sehat pertahanan wilayah akan semakin kuat dalam menunjang pertahanan negara. Pungkas Letkol Inf Arif Munawar. (sis24)

Baca Juga:  Bhabin Gesing Kunjungi Warga Sampaikan Pesan Pesan Kamtibmas

 

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *