Babinsa 0816/13 Wonoayu Berikan Wasbang Anggota Linmas Desa Jimbaran Wetan Kec Wonoayu

Detikkasus.com | Sidoarjo – Babinsa Koramil 0816/13 Wonoayu Pelda Mochtar melaksanakan Pembinaan Ketahanan Wilayah kepada Anggota Linmas Desa Jimbaran Wetan yang bertempat di Kantor Balai Desa, Jimbaran Wetan. Selasa (19/03).
Tujuan dari kegiatan tersebut, meningkatkan kedisiplinan dan kekompakan dalam mendukung pelaksanaan tugas-tugas di Desa, meningkatkan kemampuan dan ketangkasan Linmas dalam menghadapi tugas-tugas dalam membantu Kadesnya, mendukung tugas Desa, TNI dan Kepolisian yang ada di wilayah khususnya di Desa Jimbaran Wetan, menjalin kerjasama baik antar Aparat yang ada Desa maupun dengan Masyarakat.
“Kegiatan yang dilakukan dalam pembinaan Linmas ini memberi materi Wawasan Kebangsaan guna menumbuhkan Jiwa Nasionalisme dan Patriotisme. Karena Linmas merupakan salah satu organisasi yang dipersiapkan untuk membantu TNI guna menjaga Kedaulatan NKRI, dengan kegiatan pembinaan secara rutin diharapkan mampu meningkatkan kualitas dan kwantitas Linmas di wilayah,” ucap Babinsa.
“Dalam kegiatan pengarahan kepada Anggota Linmas ini, Babinsa menghimbau supaya tetap lebih waspada agar bisa mencegah sesuatu yang tidak kita harapkan dan seandainyapun terjadi sesuatu yang tidak kita harapkan pun kita sudah siap dan kami harap bisa melaporkan kepada Babinsa.” Pungkas Pelda Mochtar. ( Zeey /Arfn )

Baca Juga:  Jaga Situasi Agar Tetap Kondusif di Malam Hari ATM BNI Jadi Sasaran Patroli Anggota Polsek Gerokgak

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *