Anggota Polsek Sekar Bantu Evakuasi Truck Angkut Kricak dan Bata Merah Terguling di Tanjakan Atas Angin

Kamis, 11 Oktober 2018

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Detikkasus.com | Polda Jatim – Polres
Bojonegoro – Sebuah truk engkel Nopol S-8691-AB yang dikemudikan oleh saudara Jiono, 33 tahun, Swasta, warga Desa Bagunrejo Kecamatan Soko Kabupaten Tuban terguling di tanjakan tepatnya di jalan PUK turut tanah Desa Deling Kecamatan Sekar Kabupaten Bojonegoro, Rabu (10/10/2018) siang.

Dari informasi yang kami dapat, kecelakaan tunggal tersebut terjadi karena kendaraan yang bermuatan batu kricak dan bata merah yang dikemudikan oleh Jiono tidak kuat menaiki tanjakan, sehingga kendaraan meluncur ke belakang.

Baca Juga:  Mempersempit Gerak Pelaku Kejahatan, Personil Polsek Tejakula, Melaksanakan Patroli

“Menurut keterangan saksi, kendaraan berjalan dari arah utara ke selatan sesampainya ditanjakan ternyata tidak kuat naik. Sehingga kendaraan meluncur ke belakang dan menabrak tiang PJU (penerangan jalan umum) hingga roboh sedangkan kendaraan truk terguling,” kata Kapolsek Sekar AKP Rumadi.

Untuk menolong korban dan menghindari kemacetan arus lalu lintas, disampaikan oleh AKP Rumadi bahwa anggota Polsek Sekar yang mendapat laporan adanya kecelakaan tunggal (truk terbalik) langsung menuju TKP di Jalan PUK turut tanah Desa Deling Kecamatan Sekar Kabupaten Bojonegoro (di tanjakan atas angin).

Baca Juga:  Patroli Dialogis Dengan Warga wujudkan Kebersamaan dan Sampaikan Himbauan Kamtibmas

“Mendapati laporan, anggota kami langsung turun membantu proses evakuasi dan mengatur arus lalu lintas,” terangnya

Dalam kecelakaan tersebut tidak terdapat korban jiwa, namun mengakibatkan kendaraan truk rusak parah dan tiang PJU patah sehingga mengakibatkan kerugian materi sekira Rp.20.000.000,- (dua puluh juta rupiah).

Baca Juga:  Kodim 0813 Bojonegoro Gelar Doa Bersama Dan Istighosah Bagi Korban Bencana Palu

Atas kejadian tersebut, Kapolsek Sekar AKP Rumadi, menghimbau kepada pengguna jalan khususnya kendaraan truk yang mengangkut barang agar lebih berhati hati, mengecek kondisi kendaraan dan memperhatikan rambu lalu lintas disekitar, karena wilayah sekar terdapat banyak tanjakan. (Her /Aji)

Berita Terkait

Kunjungan Kapal Selam B-588 Ufa, TNI AL: Ingat Sejarah Pembangunan Armada Laut RI 
Polsek Banda Sakti, Gelar Patroli Ciptakan Keamanan Dan Antisipasi Guan-Tib-Mas
Dugaan Satu Unit Mobil Avanza Warna Hitam, Sulapkan Minyak Jenis Pertalite Saat Pengisian BBM Di Galon SPBU Alur Dua Timbang Langsa.
Terkait Diduga Proyek Pekerjaan Pengerasan Badan Jalan Kampong Desa Kaloy Pulau 3, Menuju Pantai Rekreasi
Polda Aceh, Dukung Peningkatan Pengelolaan Taman Nasional Gunung Leuser.
PJU Polda Aceh, Hadiri Forum Belajar Bersama Secara Virtual, Dalam Rangka Rekrutmen Bakom-Sus Polri
Polda Metro Jaya, Berhasil Gagalkan Peredaran 207 Kg Sabu Dan 90.000 Butir Ekstasi Jaringan Internasional
Proyek Tembok Penahan Tanah TPT Di Kampung Cayur RT 04/01 Desa Rancailat Diduga Jadi Ajang Korupsi Dan Abaikan UU KIP

Berita Terkait

Kamis, 7 November 2024 - 07:01 WIB

Kunjungan Kapal Selam B-588 Ufa, TNI AL: Ingat Sejarah Pembangunan Armada Laut RI 

Kamis, 7 November 2024 - 07:00 WIB

Polsek Banda Sakti, Gelar Patroli Ciptakan Keamanan Dan Antisipasi Guan-Tib-Mas

Kamis, 7 November 2024 - 07:00 WIB

Dugaan Satu Unit Mobil Avanza Warna Hitam, Sulapkan Minyak Jenis Pertalite Saat Pengisian BBM Di Galon SPBU Alur Dua Timbang Langsa.

Kamis, 7 November 2024 - 06:59 WIB

Terkait Diduga Proyek Pekerjaan Pengerasan Badan Jalan Kampong Desa Kaloy Pulau 3, Menuju Pantai Rekreasi

Kamis, 7 November 2024 - 06:58 WIB

Polda Aceh, Dukung Peningkatan Pengelolaan Taman Nasional Gunung Leuser.

Berita Terbaru