Polda Bali – Polres Buleleng, detikkasus.com – Kamis tanggal 12 Oktober 2017 pukul 09.40 wita , bertempat di Subak Abian Sari Tapak Dara, Desa Pakraman Kubutambahan, Banjar dinas Tapak Dara, Desa dan Kecamatan Kubutambahan, Kabupaten Buleleng, sedang berlangsung Penilaian kegiatan Lomba Subak ( Pacantokan Subak )
Dalam kegiatan Lomba Subak tersebut Anggota Polsek Kubutambahan jajaran Polres Buleleng melakukan Pemantauan kegiatan tersebut, sebagai upaya untuk melakukan pencegahan Gangguan Kamtibmas dan mencegah terjadinya hal – hal yang tidak di harapkan dan agar pelaksanaan Lomba Subak yang dilaksanakan di Banjar Dinas Tapak Dara Desa Kubutambahan, Kabupaten Buleleng dapat Berjalan dengan Aman dan Lancar.
Kapolsek Kubutambahan AKP I Komang Sura Maryantika.SH di konfirmasi menyampaikan ” Pengamanan dan pemantauan kegiatan masyarakat Lomba Subak yang di laksanakan di Banjar Dinas Tapak Dara Desa Kubutambahan ini sebagai upaya untuk menjaga situasi Kamtibmas tetap Aman dan Kondusif di Wilayah Hukum Polsek Kubutambahan Jajaran Polres Buleleng”, ucap Kapolsek. (Priya).