Polda Bali – Polres Buleleng, detikkasus.com-Sebagai pelayan masyarakat 2 orang anggota Pospol Pancasari Polsek Sukasada jajaran Polres Buleleng dipinpin oleh Aiptu Wayan Kasih bersinergi dengan Pecalang Desa Pakraman Pancasari amankan kegiatan masyarakat melaksanakan upacara Dewa yadnya Piodalan di Pura Dalem Desa Pancasari, Kecamatan Sukasada.
Kegiatan pengamanan diawali dengan memberikan arahan kepada anggota Pecalang mengingat arus lalins cukup padat dan aktivitas krama keluar masuk lingkungan Pura juga sangat rame agar betul betul melakukan penngaturan parkir sehingga tidak mebambah kemacetan arus lalins, serta pengaturan arus lalins agar dimaksimalkan.
Dengan keberadaan Anggota Polri ditengah tengah aktivitas masyarakat melaksanakan upacara piodalan diharapkan mampu menciptakan situasi kamtibmas tetap kondusip, kegiatan masyarakat berjalan lancar.
Kapolsek Sukasada Kompol I Ketut Darmita, SS saat dikonfirmasi menjelaskan bahwa “Sudah menjadi kewajiban setiap anggota Polri untuk mengamankan aktivitas masyarakat agar kegiatan tersebut berjalan dengan aman dan lancar sehingga keberadaan Polri ditengah tengah masyarakat betul betul dapat dirasakan manfaatnya”, ucap Kapolsek.(Priya).