Aktivis GMNI Sambut Baik Kedatangan Plt Gubernur di Aceh Tenggara

Detikkasus.com | Aceh – Plt Gubernur Aceh Nova Iriansyah melakukan kunjungan kerja di Aceh Tenggara (20/01/19). Kedatangan orang nomor satu Aceh di bumi sepakat segenap mendapat respon positif dari salah satu kader Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI).

Menurut Alfajri selaku Wakabid politik GMNI, kedatangan Nova Iriansyah di Aceh Tenggara memberikan bukti bahwa perhatian Gubernur terhadap daerah ini begitu besar.

Baca Juga:  Detik Kasus | Pelaku Pencurian Masih Dibawah Umur, Polsek Ngasem Lakukan Mediasi.

“Dengan kedatangan Plt Gubernur ke Aceh Tenggara membuktikan bahwa beliau sangat memberikan perhatian untuk AGARA, karena selama menjabat sebagai Plt Gubernur, bapak Nova selalu memperhatikan Aceh Tenggara meskipun tidak turun secara langsung,” kata Fajri.

Fajri juga menjelaskan bahwa menurutnya kedatangan Plt Gubernur Nova Iriansyah bukan dalam rangka memenuhi undangan pernikahan anak pejabat di daerah tersebut melainkan datang untuk kunjungan kerja.

Baca Juga:  Kapolda Aceh Pimpin Penandatanganan Pakta Integritas Penerimaan SIPSS 2023

“Kedatangan Pak Nova di Aceh Tenggara bukan untuk memenuhi undangan pernikahan seperti yang diisukan sekelompok aktivis yang menolak kedatangan beliau, tapi ia datang untuk meninjau lokasi irigasi Kuta tinggi, meresmikan rumah layak huni dan meninjau beberapa destinasi wisata” sambungnya.

Baca Juga:  Sambang dan Bertemu dengan Warga Bhabinkamtibmas Desa Telaga Sampaikan Hal ini Kepada Warga

Selain itu, aktivis GMNI itu juga berharap kepada pak gubernur agar membawa dampak yang positif setelah kunjungannya ke Aceh Tenggara.

“Harapan kedepannya semoga pak Gubernur lebih memperhatikan Aceh Tenggara sebagai kabupaten yang punya banyak potensi untuk dijadikan sebagai pusat wisata se Aceh”. Pungkas Fajri. (ARP)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *