Indonesia – Propinsi Jatim – Kabupaten Banyuwangi, detikkasus.com – Senin, 25/09/2017. Sungguh tragis nasib warga jalan Ciliwung, Kelurahan Panderejo, Kecamatan Banyuwangi.Kabupaten. Banyuwangi, Jawa Timur menggemparkan Warga setempat. Sunyoto (39), ditemukan tewas bersimbah darah di kamarnya. Diduga, korban nekad mengakhiri hidup dengan menggorok lehernya sendiri. Pada Hari Senin, 25/09/2017. Aksi ini lantaran korban digugat cerai oleh istrinya Nurhikayah (30).
Korban pertama kali ditemukan kakaknya, yang bernama Nirwana, sekitar pukul 08.00 WIB. Saat membuka kamar korban, tukang becak tersebut sudah berlumur darah di atas tempat tidur, Di sampingnya tergeletak pisau dapur berlumuran darah.
Melihat kejadian itu Nirwana berteriak minta tolong, Warga berhamburan mendekat. “Saya lihat korban sudah tak bernapas. Ada pisau dapur di dekat tangannya,” kata Anisa Novitasari, keponakan korban.
Polisi yang mendapat laporan tiba di lokasi beberapa menit kemudian. Hasil olah TKP tak ditemukan tanda-tanda pembunuhan. Kuat dugaan korban murni bunuh diri. Diduga korban menusuk lehernya sendiri Karena tak tertolong, korban akhirnya tewas.
Menurut keponakan korban, korban terakhir kali terlihat sekitar pukul 07.00 WIB. Bahkan sempat mengantar anaknya ke sekolah. Setelah itu korban terlihat masuk rumah. ” Korban tersebut baru pindah ke rumah orang tuanya setelah diusir dari rumah istrinya di Payaman Giri, Banyuwangi. Memang sedang proses cerai,” ujar Anisa.
Bahkan sedianya, Selasa (26/9), korban harus mengikuti sidang cerai di Pengadilan Agama Banyuwangi. Keluarga menduga korban panik setelah digugat cerai sang istri. Apalagi korban sempat mengeluh tak rela jika harus bercerai. Alasannya kedua anaknya masih kecil.
Sementara itu, Kapolsek Kota Banyuwangi AKP Ali Masduki menjelaskan pihaknya masih menunggu hasil autopsi korban. Dugaan sementara kata dia korban murni bunuh diri. “Informasinya memang ada masalah keluarga. Tapi kita masih tunggu hasil olah TKP dan autopsi,” jelasnya.
Untuk pengembangan penyelidikan, jenazah korban diautopsi di RSUD Blambangan, Banyuwangi. (TEDDY).