AKBP Timbul Siregar Resmi Menjabat Sebagai Kapolres Palangka Raya

 

Kalimantan Tengah, detikkasus.com – Polda Kalteng kembali merombak jabatan yang ada di lingkungannya, kali ini yang mengalami pergantian yaitu Kapolres Palangka Raya. Pergantian Kapolres Palangka Raya ini ditandai dengan serah terima jabatan (Sertijab) yang berlangsung di Aula Arya Dharma Mapolda Kalteng, Kamis (23/11/2017) pukul 08.30 WIB.

Sertijab yang dipimpin oleh Kapolda Kalteng Brigjen Pol Drs. Anang Revandoko ini, menyerahkan tugas dan tanggung jawab Kapolres Palangka Raya kepada AKBP Timbul Siregar yang sebelumnya menjabat sebagai Kabagwassidik Ditreskrimsus Polda Kalteng. Sedangkan AKBP Lili Warli, S.I.K., Kapolres Palangka Raya yang lama akan menjabat sebagai Wadansatbantek Pasgegana Korp Brimob Polri.

Baca Juga:  Hari ini Batas Waktu Toleransi, Pengosongan Lahan Cebolok Dilaksanakan

Dalam amanatnya Brigjen Pol Drs Anang Revandoko menyampaikan, mutasi jabatan merupakan siklus regenerasi dan kaderisasi perwira Polri, yang menggambarkan sistem pembinaan manajemen sumber daya manusia di lingkungan Polri. Promosi jabatan ini adalah sebagai wujud penghargaan pimpinan terhadap kinerja, dedikasi dan prestasi yang telah dicapai oleh personel Polri sesuai dengan kompetensinya.

Baca Juga:  Empat Pemain Askab PSSI Sampang Melaju ke Babak Berikutnya, Seleksi Pemain MU.FC Under 19, Reporter Hernandi K S.Sos M.Si

Sebagai Pimpinan tertinggi di Polda Kalteng, Brigjen Pol Anang Revandoko mengucapkan terimakasih kepada AKBP Lili Warly dan Ibu Dora Novriani Warli atas dedikasi dan kinerjanya selama memimpin Polres Palangka Raya dalam waktu 1 tahun 7 bulan.

Selanjutnya kepada Kapolres Palangka Raya yang baru AKBP Timbul Siregar, saya ucapkan selamat atas kepercayaan yang diberikan pimpinan Polri kepada saudara untuk mengemban tugas baru di Polres Palangka Raya.

Baca Juga:  Bhabinkamtibmas Ds Rangdu Wastor Pembagian Raskin Diwilayah Binaannya.

“Saya yakin dan percaya, dengan bekal pengalaman yang telah saudara miliki pada penugasan jabatan sebelumnya, saudara akan mampu melaksanakan tugas dengan baik sesuai harapan polri dan harapan masyarakat Kalteng. Segera menyesuaikan diri dengan jabatan dan lingkungan tugas yang baru. Disiplin, semangat dan etos kerja sangat dibutuhkan dalam memberikan pengabdian yang terbaik kepada masyarakat, bangsa dan negara,” tutup Kapolda Kalteng. (Wws jejak kasus)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *