Indonesia – Jawa Timur – Kabupaten Sampang, detikkasus.com – Pondok Pesantren (Ponoes) Darul Ulum Desa Gersempal Kecamatan Omben Sampang Madura Jawa Timur di datangi Satlantas Polres setempat
Kedatangan Satlantas Polres Sampang rabu 23/8 untuk mensosialisasikan proses untuk mendapatkan Surat Ijin Mengemudi (SIM) dan cara tertib berlalu lintas
Dalam mensosialisasikan proses mendapatkan SIM para santri di ajari juga menjawab tes tulis maupun tes praktek cara mengemudikan kendaraan yang benar
Menurut Kapolres Sampang AKBP Tofik Sukendar SIK melalui Kasatlantas Polres AKP Erika Purwana Putra SIK SH MH kegiatan tersebut untuk meambah pengetahuan para santri terkait proses mendapatkan SIM maupun cara tertib berlalu lintas
” Kami sengaja menjemput bola supaya para santri memahami lebih awal sebelum mengajukan permohonan mendapatkan SIM,” ujar AKP Erika Purwana Putra SIK SH MH
Ditambahkan kegiatan ke Ponpes sebagai upaya mendekatkan jajaran Polisi dengan masyarakat khususnya para santri yang ada di Ponpes. (Her)