Bojonegoro | Detiklasus.com – Pemkab Bojonegoro melalui Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman Cipta Karya secara berkala memelihara u-ditch dan trotoar perkotaan. Tujuannya agar warga makin nyaman dan trotoar kota tetap tertata rapi.
Kepala Bidang Penerangan Jalan Umum, Sarana dan Prasarana Dinas PKP Cipta Karya Sarifuddin, menjelaskan, pemeliharaan u-ditch dan trotoar menjadi bagian rutin untuk menjaga kebersihan wilayah perkotaan. Selain itu juga sebagai langkah mitigasi bencana.
Pemeliharaan terbagi dua wilayah. Di antaranya terpusat pada perkotaan dan Ibu Kota Kecamatan (IKK). Misalnya di daerah Kecamatan Sumberrejo atau Baureno.
“Ini dilakukan oleh 13 orang setiap hari hingga selesai. Termasuk juga pengepelan trotoar juga dilakukan rutin karena ini bagian dari wajah perkotaan. Kami terus berupaya,” katanya Kamis (19/1/2023).
Selain itu, secara berkala, pembatas jalan (kerb) juga dilakukan pengecatan pada waktu-waktu tertentu sesuai kebutuhan. Pembatas jalan (kerb) yaitu batas yang ditinggikan berupa bahan kaku dan keras, biasanya terbuat dari beton atau batu yang terletak di antara tepi luar badan jalan dan trotoar. Tujuannya mempercantik, memelihara, dan menjaga kawasan lingkungan.
Pemeliharaan juga tidak hanya menjadi bagian tugas pemerintah, namun Pemkab juga mengajak seluruh pihak utamanya masyarakat untuk terlibat langsung.
(Andri)