Anggota Polsek Busungbiu Bersama Bhabinkamtibmas Melaksanakan Pengamanan Upacara Ngaben

Polda Bali – Polres Buleleng , detikkasus.com – Personil Polsek Busungbiu Jajaran dari Polres Buleleng Aiptu Made Parwata bersama Bhabinkamtibmas Desa Kekeran Brigadir Gede Srestha Dharma melaksanakan pengamanan jalur disimpang tiga Desa Kekeran Jumat (13/2/2018) pagi.

Aiptu Made Parwata mengatakan kegiatan pengamanan jalur tersebut dalam rangka upacara Pengabenan orang tua dari Jro Porda, salah seorang warga Tempek Bakah Banjar Dinas Kauhan Desa Kekeran.

Baca Juga:  Unit Dikyasa Sat Lantas Polres Aceh Jaya Lakukan Saweu Sikula di SD Negeri 3 Krueng Sabee

“Pengamanan jalur kami lakukan bersama Bhabinkamtibmas dan anggota Pecalang Desa Kekeran”, ungkapnya.

Baca Juga:  Melalui Budidaya Porang, Danrem 081/DSJ Berupaya Tingkatkan Kesejahteraan Anggotanya

Selain melakukan pengamanan jalur Aiptu Made Parwata bersama Brigadir Gede Srestha dan Pecalang juga melakukan pengaturan arus lalulintas disimpang tiga Desa Kekeran dan simpang jalan masuk ke Setra atau kuburan.

Kapolsek Busungbiu AKP I Nengah Muliadi.S.H.mengatakan pihaknya selalu berusaha untuk memberikan pengamanan terhadap pelaksanaan kegiatan masyarakat terlebih lagi upacara adat atau keagamaan.

Baca Juga:  Babinsa 0816/06 Tanggulangin Memberikan Materi Wasbang Dan Pelatihan PBB Di MTs Al - Hikmah Kali Dawir Kec Tanggulangin

“Diharapkan dengan kehadiran anggota ditengah-tengah masyarakat dapat memberikan rasa aman dan memperlancar jalannya upacara”, kata Kapolsek AKP I Nengah Muliadi.(Ryu)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *