Indonesia – Provinsi Jawa Barat – Kabupaten Cirebon, detikkasus.com – Laga perdana turnamen sepak bola bergengsi dalam rangka memeriahkan HUT RI ke 72, Kuwu Cup 1, Winong, Gempol, Cirebon, telah dimulai (19/8) Kuwu Winong, Sahroni, didampingi jajaran Muspika Kecamatan Gempol, melakukan tendangan kehormatan sebagai pertanda dimulainya turnamen yang mempertemukan tim-tim tangguh dari berbagai belahan bumi pertiwi ini.
Menurut Kuwu, turnamen tersebut digelar dalam rangka memeriahkan peringatan HUT RI ke 72, Selain itu, turnamen yang akan berlangsung lebih dari satu bulan itu juga dimaksudkan untuk mendorong talenta-talenta sepak bola Cirebon berkiprah ditingkat nasional.
Sejauh ini, lanjut Kuwu, kiprah pesepak bola maupun club-club sepak bola Cirebon masih belum terlihat di jagat sepak bola tanah air. Padahal suporter atau penggemar berat olahraga yang merakyat itu cukup masif di Cirebon.”Saya melihat, mereka merindukan club-club sepak bola atau pemain profesional Cirebon bisa berbicara dikancah Nasional.
Saya berharap, setidaknya turnamen ini bisa menjadi tonggak kebangkitan sepakbola Cirebon,”ujarnya.
Bak gayung bersambut, harapan tersebut bisa dipastikan bukan isapan jempol semata. Pasalnya, Camat Gempol,Suharto,yang hadir dalam pembukaan turnamen tersebut, berjanji akan mendukung turnamen yang baru pertama kali digelar di Winong itu menjadi event rutin setiap tahun. “Kedepan Kami akan berupaya menggandeng Disbudparpora Kabupaten Cirebon untuk mendukung kegiatan ini, mencari bakat-bakat pesepak bola Cirebon, untuk kemajuan sepak bola Cirebon, “ujar Camat.
Laga perdana turnamen Kuwu Cup 1 itu mempertemukan FC Banaspati, Majalengka dengan FC Taruna Persada, Jakarta. Tim Banaspati yang banyak dihuni pemain asing seperti Giandro Zolo, Austin, Boas, Oisas Saha, August, Kiday dan James Koko, berhasil menekuk taruna Persada dengan skor 3-, Satu-satunya gol balasan dari Taruna Persada dicetak oleh pemain pengganti asal Papua yang masuk dibabak kedua, Jimmy.
Sementara 3 gol Banaspati dilesakkan oleh James Koko (1 gol) dan Austin (2 gol). (islah).