Polda Bali – Polres Buleleng, detikkasus.com – Sebagai upaya untuk menjaga agar arus lalu lintas pada pagi hari tetap berjalan aman tertib dan lancar, Bhabinkamtibmas Kelurahan Beratan Polsek Singaraja jajaran dari Polres Buleleng Aiptu Yohana Rosalin Diaz turun kejalan dan melaksanakan Pengamanan Jalur.
Kegiatan Pengamanan jalur tersebut dilaksanakan Aiptu Yohana Rosalin Diaz di jalan Surapati tepatnya didepan SD N 5 Kampung Baru, Singaraja pada Senin pagi (12/3), pukul 06.30 wita.
Adapun dalam pelaksanaannya selain melakukan pengaturan lalu lintas sebagai upaya menjaga kelancaran jalannya arus lalu lintas ataupun mencegah terjadinya kemacetan yang diakibatkan karena adanya peningkatan jumlah kendaraan dan Masyarakat yang melakukan aktifitasnya dijalan, Aiptu Yohana Rosalin Diaz juga berupaya memberikan pelayanan perima kepolisian kepada Masyarakat ataupun anak-anak Sekolah dengan membantu mereka menyebrang dijalan, sehingga mereka merasa aman dan selamat sampai tujuan.
Menurut Kapolsek Singaraja Kompol A.A. Wiranata Kusuma S.H.,M.M., saat dikonfirmasi menjelaskan bahwa “Dengan melakukan kegiatan pengamanan jalur seperti itu, selain dapat menjaga kelancaran jalannya arus lalu lintas,anggota Bhabinkamtibmas kami juga dapat memberikan suatu wujud nyata pelayanan prima Kepolisian kepada Masyarakat maupun anak – anak Sekolah dengan aktif membantu mereka melakukan penyebrangan dijalan”, kata Kapolsek (TAM)