Bhabinkamtibmas Seririt Sambangi Giat Persami Siswa SMP N 1 Seririt di Wilayah Binaanya

Polda Bali – Polres Buleleng, detikkasus.com – Wujud kedekatan dan keperdulian Bhabinkamtibmas terhadap kegiatan yang dilaksanakan para Siswa SMP N 1 Seririt diwilayah binaanya, pada hari ini Minggu tgl 18 Februari 2018 jam 08.15 wita Bhabinkamtibmas kel. Seririt Wilkum Polsek Seririt jajaran Polres Buleleng Brigadir Gd Suardika menyambangi giat Persami.

Baca Juga:  DPRD Labusel PMD Sumut Segera Evaluasi Yang Terkesan Makan Gaji Buta

Bertempat di pesisir pantai Seririt tempat berlangsungnya giat persami sekaligus pembentukan DKP (Dewan Kerja Penggalang), dalam kesempatan tersebut bersama sama Guru Pendamping Siswa Bhabin menyampaikan pesan kamtibmas agar seluruh peserta disamping melakukan kegiatan agar ikut serta menjaga kebersihan dan kelestarian Pantai karena merupakan obyek wisata sehingga pesisir pantai tetap kelihatan bersih, indah dan rapi. Serta mengajak para peserta untuk rajin bersembahyang selama kegiatan karena areal yang dipergunakan dekat dengan Pura Dalem Seririt sehingga dalam melaksanakan kegiatan selalu dilindungi dan diberikan keselamatan.

Baca Juga:  Melaksanakan Dialogis Dengan Warga Sampaikan Himbauan

Terpisah, Kapolsek Seririt Kompol Loduwyk Tapilaha, S.I.K  menjelaskan, “Dalam situasi dan kondisi apapun seorang Bhabinkamtibmas wajib datang menyambangi sekaligus mengamankan setiap kegiatan yang dilaksanakan warganya, sehingga dengan kehadiran Bhabin rasa aman dan nyaman sangat dirasakan oleh warga pada saat melaksanakan kegiatanya karena merasa terlayani, terlindungi dan terayomi”, ucapnya.(EK)

Baca Juga:  Dalam Rangka HUT Bhayangkara Ke- 72, Polres Gresik Gelar Lomba Adzan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *