Polda Bali, detikkasus.com – Usai melaksanakan tatap muka dengan Tokoh dan pemangku di Pura Pucak Penulisan, Kapolda Bali Irjen Pol. Petrus R. Golose, didampingi beberapa Pejabat Utama Polda Bali mengunjungi tokoh masyarakat yang ada di wilayah Polres Buleleng, bertempat di Krisna Funtastic Land, Selasa, 8/8.
Dalam kegiatan tersebut Kapolda Bali bersama rombongan diterima oleh Cok Krisna selaku pemilik Krisna Funtastic Land, Kapolda Bali pada kesempatan tersebut juga menyampaikan pesan-pesan kamtibmas mengingat Funtastic Land sering dikunjungi wisatawan mancanegara maupun wisatawan domestik, diharapkan dalam pengamanan obyek wisata di Krisna Funtastic Land dapat bekerja sama dengan Polres Buleleng dalam menciptakan keamanan di wilayah Buleleng pada khususnya.
Selain itu Kapolda Bali juga mengumpulkan Kapolres dan pejabat Polres Buleleng di Krisna Funtastic Land, selanjutnya memberikan pengarahan kepada anggotanya dalam pelaksanaan pengamanan di wilayah Buleleng agar “meningkatkan Patroli dialogis dengan tidak melupakan buddy system atau pengamanan berlapis mengingat di wilayah Buleleng banyak terdapat tempat-tempat wisata, hotel-hotel yang perlu mendapat pengamanan khusus untuk meminimalisir terjadinya tindak kejahatan, agar wilayah hukum Polres Buleleng tetap aman dan tenteram” ucap Irjen Pol. Golose.
Sumber : polri.go.id
Redaksi : Media Cetak Radar Bangsa dan Media Online www.jejakkasus.info / detikkasus.com. Ciptakan Situasi Informasi Untuk Yang Terbaik.
Wa : 081 – 217 – 614 – 828. Zainul Arifin.