Babinsa Koramil 0811/05 Rengel Tak Lelah Bantu Petani Panen Padi

Detikkasus.com | NO: PR / 271 / I / PENREM / 2018, Tuban- Babinsa Koramil 0811/05 Rengel Serda Sumargono melaksanakan pendampingan panen padi di lahan persawahan milik Kelompok Tani Karang Tani di Desa Karang Tinoto kecamatan Rengel dengan luas lahan 18 hektar, Senin (29/1/2018).

Dalam proses panen padi tersebut Serda Sumargono dan para petani tampak semangat dalam melakukan kegiatan panen padi. “Saya tak mengenal lelah walaupun berjibaku dengan lumpur dan gatal-gatal di badan, karena tugas saya sebagai Babinsa harus selalu siap sedia membantu warga, apalagi dalam kegiatan panen padi seperti ini,” ungkap Margono.

Baca Juga:  Guyubnya TNI-Polri dan Masyarakat dalam program TMMD ke 121 Kodim 0620/Kab Cirebon

Sementara itu, Taslim anggota Gapoktan menyampaikan, masyarakat sangat senang dengan adanya Babinsa yang terjun langsung membantu para petani serta memberikan penyuluhan dan bimbingan dalam bertani. “Dengan adanya pendampingan dari para Babinsa, hasil panen tahun kali ini cukup bagus, sehingga kesejahteraan para petani dapat meningkat”, ujar Taslim.

Baca Juga:  Upaya Babinsa Dalam Membantu Petani Panen Padi Demi Mensukseskan Ketahanan Pangan Secara Nasional

Ia berharap hal seperti ini terus dilakukan oleh Babinsa, sehingga para petani bisa ikut menciptakan swasembada pangan secara nasional agar warga masyarakat tidak sampai kekurangan pangan. (Penrem 082/CPYJ).

Baca Juga:  Detikkasus | Kapolres Bojonegoro Dampingi Plt Kepala BPBD Jatim Tinjau Lokasi Tanggul Jebol

Authentifikasi :

Kapenrem 082/CPYJ, Mayor Caj (K) Candra Yuniarti, S.S

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *