Dandim 0824 Penghijauan Bersinergi Dengan Pondok Pesantren Madinatul Ulum.

Detikkasus.com | Jember – Usai melaksanakan penghijauan dilahan milik Perhutani Jember Komandan Kodim 0824 Letkol Inf Arif Munawar,SE, MM langsung menuju ke Pondok Pesantren Madinatul Ulum Ds Cangking Kec Jenggawah Kab Jember untuk melaksankan penghijauan bersinergi dengan pondok tersebut.
Hadir turut menyambut kedatangan Dandim 0824 diantaranya Danramil 0824/25 Jenggawah Kapten Inf Ismianto, Camat Jenggawah Rahman, Pengasuh Pondok Pesatren (Ponpes) Madinatul Ulum KH Lutfi Ahmad dan para pengurusnya.
Usai transit sejenak, Komandan Kodim 0824 Letkol Inf Arif Munawar, SE, MM langsung menuju ke lokasi penghijauan dilahan sebrang Ponpes madinatul Ulum yang sudah ditunggu oleh santri yang akan melaksanakan penghijauan.
Dalam sambutannya KH Lutfi Ahmad menyampaikan ucapan terima kasih atas kehadiran Dandim 0824 di Ponpes Madinatul Ulum ini, kami sangat senang sekali baisa bersama melaksanakan penanaman penghijauan berupa tanaman buah.
Sesuai pesan dari para sesepuh kami bahwa tanaman buah ini akan menjalin tali silaturahmi kita kepada sesama. Kata KH Lutfi Ahmad.
Selanjutnya Komandan Kodim 0824 dalam sambutannya disamping menyampaikan perkenalannya sebagai Komandan Kodim yang baru menjabat seminggu, dirinya menyampaikan terima kasih atas sambutan P Kyai bersama para santrinya.
Sungguh sangat mulia kegiatan Pondok Pesantren ini karena disamping akan mencetak generasi bangsa yang berkarakter tetapi memiliki Pembimbing seperti KH Lutfi Ahmad ini yang sangat peduli terhadap alam disekitarnya.
Saya sangat mendukung terhadap yang disampaikan oleh KH Lutfi Ahmad bahwa menanam hari ini nanti buahnya untuk generasi kita dan tentunya akan menambah tali silaturahmi kita, disamping itu kondisi lingkungan saat ini sungguh sangat membutuhkan peran kita bersama untuk lebih giat menanam.
Selanjutnya dilakukan penanaman bersama pohon buah-buahan di lobang-lobang yang sudah disediakan, bibit pohon buah yang disediakan sekitar 500 pohon terdiri dari buah nangka, rambutan, klengkeng, durian dan mangga. (sis24)

Baca Juga:  Berita Kalbar | Antara Media dan Polisi Selalu Bersinergis.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *