Polda Bali – Polres Buleleng, detikkasus.com – Sebagai bentuk kepedulian terhadap warga Lansia dan balita dalam rangka menjalin silahturahmi dengan warga masyarakat .
Pada hari Kamis tanggal 28 Desember 2017 pukul 10.00 wita, Bhabinkamtibmas Desa Silangjana Polsek Sukasada jajaran Polres Buleleng Aiptu I Putu Nada Putra bersama dengan Perbekel Desa Silangjana melaksanakan kegiatan menyerahkan bantuan sembako kepada 160 orang warga lansia dan 60 orang Balita bertempat di balai masyarakat desa silangjana Kecamatan Sukasada .
Bantuan sembako yang dibagikan kepada warga lansia dan anak – anak balita merupakan bantuan dari Dinas Sosial Kabupaten Buleleng tahun anggaran 2017 untuk warga Desa Silangjana .
Melalui kegiatan tersebut diharapkan mampu meningkatkan kemitraan antara Bhabinkamtibmas dengan masyarakat dalam rangja menciptakan situasi kamtibmas yang tetap kondusif.
Ditempat terpisah Kapolsek Sukasada Kompol I Ketut Darmita, SS ketika dikonfirmasi masalah kegiatan Bhabinkamtibmas ini mengatakan “Hendaknya setiap anggota Bhabinkamtibmas bekerjasama dengan instansi terkait memberikan bantuan kepada warga yang membutuhkan sehingga bantuan itu dapat dipergunakan oleh masyarakat untuk kebutuhan sehari – hari”, Ujar Kapolsek .
Kegiatan berlangsung dengan aman dan lancar.(EK)