Gebyar Outbond Kader WPA Bersama Kodim Kediri

Detokkasus.com | NO : PR / 4604 / XII / PENREM / 2017, KEDIRI- Games interaktif yang mengusung kekompakan dan kejelian, berlangsung pagi ini di kawasan asri dan hujai atau tepatnya di sumber cakarwesi Kelurahan Tosaren Kecamatan Pesantren. Kodim 0809/Kediri turut ambil bagian membawa kader WPA (Warga Peduli Aids) yang beragam latarbelakang ini, menjalani outbond ditengah-tengah kesejekuan kawasan mata air yang cukup jauh dari keramaian perkotaan, Rabu (27/12/2017).

Ketua WPA Edy Sumarno bersama Danramil Pesantren Kapten Arm Nur Solikin, Kapolsek Pesantren Kompol Nursyiana dan Camat Eko Lukmono Hadi, turut menghadiri kegiatan yang lebih cenderung mengisi waktu ditengah kejenuhan aktifitas sehari-hari.

Baca Juga:  Bersama TNI Bhabinkamtibmas Liligundi Amankan Simakrama Cagub Bali 2018

“Outbond ini punya daya dorong bercampur motivasi, semangat untuk berkarya, semangat lebih baik ,semangat kebersamaan. Ini perlu kita kembangkan dan perlu kita masukan dalam agenda rutin. Mereka para kader ini berasal dari latarbelakang berbeda-beda tetapi punya satu visi yang sama. Visi yang sama ini ,perlu kita sambut dengan motivasi dan kebersamaan lewat outbond,” jelas Edy Sumarno kepada salah satu awak media televisi lokal.

Baca Juga:  Bhabin Cempaga Kunjungi Warga Sampaikan Pesan Pesan Kamtibmas

“Aids memang berdampak sangat negatif, tetapi kita juga harus cari solusi bukan langsung mengetok palu ini salah itu salah. Tapi bagaimana kita mencari solusi yang tepat agar Aids bersama-sama bisa kita pecahkan permasalahannya. Persuasif adalah jawaban yang paling tepat,” sambungnya.

“Kesadaran seseorang tidak bisa langsung instant secara tiba-tiba, perlu adanya tahapan. Kita berharap Aids cukup sekian saja jumlah penderitanya. Jangan sampai bertambah lagi. Kita harus mencegahnya melalui kesadaran. Kesadaran itu bukan cuma berpikir tapi juga bertindak,” pungkas Edy Sumarno.

Baca Juga:  Apel Pagi Polsek Sampoiniet Dipimpin Oleh Iptu Ismed Nur

Games-games yang dirangkum dalam outbond ini, dijabarkan secara detail apa yang harus dilakukan kader WPA agar permainan ini bisa dipahami dan anggota Kodim Kediri mempraktekan terlebih dahulu, sebelum kader WPA melakoninya. (Penrem 082/CPYJ)

Authentifikasi :
Kapenrem 082/CPYJ, Mayor Caj (K) Candra Yuniarti, S.S

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *