Kapolres Demak : Titip Pesan Kamtibmas Kepada Ulama Mranggen

 

Detikkasus.com | Mabes Polri – Polda Jateng – Polres Demak,  Sinergitas Ulama dan Tokoh Agama dengan Polri sangatlah penting untuk menciptakan Kamtibmas yang kondusif di Masyarakat. “Keamanan dan ketentraman tidak hanya dari peran kami (polri) semata, melainkan sinergitas (kerjasama) Ulama dan Tokoh Agama dengan polri dalam peranannya di Masyarakat sangatlah penting untuk menciptakan Kamtibmas yang Kondusif melalui pengajian dan Ceramah Keagamaan.”titip pesan Kamtibmas Kapolres kepada KH. Munif Zuhri pada saat silaturahmi di Pondok Pesantren (ponpes) Girikusumo Ds. Banyumeneng Mranggen Demak, Jum’at (22/12) sore.

Baca Juga:  Melalui Sambang Desa Bhabinkamtibmas Bukti Ajak Warga Disiplin Dalam Berlalulintas Agar Selamat Sampai Tujuan

Dengan senyumnya yang khas, Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Demak AKBP Maesa Soegriwo, SIK yang didampingi Kapolsek Mranggen AKP Son Haji, SH serta Pejabat Utama (PJU) Polres Demak ini, disambut dan diterima langsung oleh KH. Munif Zuhri di Aula Ponpes.

KH. Munif Zuhri merupakan salah satu ulama dan tokoh agama yang disegani dan dihormati di Dk. Girikusumo Ds. Banyumeneng Mranggen Demak karena kearifannya, beliau juga merupakan sosok yang santun dan bijaksana dalam memimpin pondok pesantren dengan santri yang begitu banyak dari berbagai pelosok tanah air. “Pesan-pesan Kamtibmas untuk masyarakat sangatlah baik, Insyaallah akan kami sampaikan”. Kata KH. Munif Zuhri menanggapi pesan yang disampaikan Kapolres.

Baca Juga:  Polsek Siak Hulu Tangkap Penjual dan Pengedar Materai Palsu

Di kesempatan itu pula, Kapolres juga menyampaikan maksud kedatangannya untuk silaturahmi dan memperkenalkan diri serta meminta restu sebagai pejabat baru di Polres Demak.

“Maksud kedatangan kami (Kapolres) ingin memperkenalkan diri karena sebagai pejabat baru di Polres Demak serta mohon do’a restu agar diberikan kekuatan dan kelancaran dalam melaksanakan amanah sebagai pimpinan di Polres Demak, semoga wilayah kami aman dan tentram”. Kata Kapolsek Mranggen Akp Son Haji, S.H. yang ikut serta dalam rombongan.

Baca Juga:  Kunjungan DPR Rl Dan Staf Kemendes Di Dampingi Babinsa Dan Kapolsek Tanggulangin.

Dan diakhir kunjungannya Kapolres beserta PJU Polres Demak dan KH. Munif Zuhri berfoto bersama serta mengucapkan pamit kepada pimpinan ponpes tersebut.
(Humas Mranggen/Dk/Buulolo)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *