Pantai Paciran Sudah Bebas Dari Sampah | Detikkasus Pantura

 

Jawa Timur – Kabupaten Lamongan, detikkasus.com – Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Cakrawala Keadilan bersama warga dari beberapa Desa di Kecamatan Paciran Kabupaten Lamongan membuat gerakan sadar lingkungan, dalam rangka Peduli Lingkungan Pesisir. Sabtu (09/12). Dalam kegiatan itu, seluruh anggota LSM Cakrawala Keadilan, bersama-sama warga, melakukan penyisiran di sepanjang bibir pantai Paciran yang berada di wilayah Desa Paciran, sekaligus membersihkan sampah-sampah yang ada di pantai tersebut.

“Kami dari LSM Cakrawala Keadilan dan warga Paciran, mengadakan gerakan kebersihan di pantai Paciran untuk membersihkannya dari sampah-sampah yang ada di sepanjang pantai Paciran ini,” terang Hilal, salah satu anggota LSM, saat berada di lokasi kegiatan. Sabtu (09/12).

Baca Juga:  Aipda Wardika Saputra, S. H, Sosok Polisi Di Aceh Yang Melakukan Penangkaran Penyu Dan Penanaman Terumbu Karang

“Pantai ini merupakan pantai satu-satunya di Paciran yang lokasinya dekat dengan jalan raya. Tempat ini juga menjadi salah satu tempat faforit bagi masyarakat umum untuk menghabiskan waktu luangnya dengan duduk-duduk santai sembari menikmati pemandangan laut beserta hembusan anginnya. Tapi sayanknya pantai ini sangat jauh dari perhatian pemerintah, sehingga nampak tidak terawat dan kotor penuh dengan tumpukkan sampah. Oleh karena itulah, kami dari LSM Cakrawala Keadilan bersama-sama warga Paciran, berusaha untuk melakukan gerakan sadar lingkungan dengan membersihkan pantai Paciran,” lanjut Hilal.

Baca Juga:  Pekerjaan Peningkatan Jalan Desa Nagur tanpa papan Volume dinilai Kangkangi UU KIP.

Di sepanjang pantai sekitar 300 meter terdapat gunungan sampah yang sudah mengakar keras seperti tanah lantaran terlalu lama tidak dibersihkan. Sehingga satu unit alat berat bego harus diturunkan untuk mengeruk sampah-sampah tersebut. Selain itu empat unit kendaraan dump truk juga diturunkan digunakan sebagai alat pengangkut sampah untuk dibuang ke Tempat Pembuangan Sampah (TPS) yang ada di Desa Jetak Kecamatan Paciran.

“Tadi sudah dilakukan pengerukkan mulai dari timur sampai barat dengan menggunakan bego. Karena kondisi sampah-sampah itu sudah mengeras seperti tanah dan sangat bau. Dan hasilnya hampir 70 rit atau sama dengan kurang lebih 700 ton sampah yang berhasil di angkut menggunakan dump truk. Selanjutnya kami buang ke TPS di Desa Jetak,” terangnya.

Baca Juga:  Derai Air Mata Iringi Pelepasan Kapolres Blora | Reporter - Z,Arifin

Sementara itu, seluruh warga utamanya yang tinggal di depan pantai itu, menyambut positif atas upaya yang dilakukan anggota LSM dan warga Paciran itu. Mereka berharap dengan dimulainya kegiatan ini, masyarakat bisa lebih tingkatkan kepedulian terhadap lingkungan dan tidak membuang sampah sembarangan. Serta diharapkan pula, pantai Paciran ini dapat menjadi icon wisata tersendiri bagi Paciran.
(dok giat Lsm Cakrawala)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *