Tenun ‘Gedog’ Berharap Jadi Ikon Tuban.

 

Indonesia – Propinsi Jatim – Kabupaten Tuban – Detikkasus.com – Tenun ‘gedog’ sebuah usaha kecil kerajinan tradisional menggunakan alat manual yang ada di Dusun Galdok Desa Semanding Kecamatan Semanding Kabupaten Tuban.

Sunti (salah seorang pengrajin) tenun gedog kepada wartawan Jumat (08/12) mengatakan. “Kami hanya mandor yang mengawasi pekerja tenun yang dibayar harian, sedang pekerjanya dibayar borongan /meter.” Ucapnya.

Baca Juga:  Antisipasi Gangguan Kamtibmas Bhabin Dencarik Kunjungi Warga Sampaikan Pesan Kamtibmas

Usaha kerajinan tenun gedog milik Zaenal pengusaha asal Desa Karang Kecamatan Semanding yang mempercayakan Didik sebagai pengelolanya ditempat itu, awalnya mampu menyerap lebih dari 10 orang pekerja ibu-ibu rumahtangga dikampung tersebut. “Awalnya pekerjanya lebih dari 10 orang mas, sekarang berkurang menjadi 4-5 orang, “terang Didik saat ditemui wartawan dilokasi tenun.

Baca Juga:  Detik Kasus | Masih Ada Sisa Masalah Di Pilkades Serentak Kabupaten Demak Jawa Tengah.

Masih menurut Didik selaku kordinatar penenun,  “kami berharap tenun gedog ini mampu menyerap tenaga kerja sehingga mengurangi pengangguran serta berharap pemerintah kabupaten Tuban melalui instansi terkait melirik dan memfasilitasi pengrajin tenun gedog agar tenun gedog ini menjadi ikon Kabupaten Tuban, “harapnya.

Baca Juga:  Polres Blora Bersama Kodim 0721 Blora Distribusikan Bantuan Air Bersih Dalam Rangka HUT TNI ke-72

Disinggung lebih jauh, Sesuai dengan visi misi Bupati Tuban guna mengentas kemiskinan. Jadi  dengan memberi fasilitas kepada pengusaha itu artinya membuka lapangan kerja bagi masyarakat Tuban sehingga mengurangi pengangguran dan memberantas kemiskinan, melalui UMKM dibidang kerajinan tenun . Pada akhirnya kerajinan Tenun ‘gedog’ diharapkan menjadi ikon Kabupaten Tuban. (Mam).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *