Hari Juang Kartika Korem 081/DSJ Adakan Donor Darah

Kamis, 7 Desember 2017

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

NO : PR /7/ XII / PENREM / 2017
Madiun, detikkasus.com – Memperingati Hari Juang Kartika ke 60 dan kepedulian terhadap sesama Korem 081/DSJ gelar bakti sosial donor darah yang dilaksanakan di Sun City Mall Madiun Jalan Letjen S Parman No.8 Kota Madiun, Rabu(6/12/17).

Kegiatan Donor darah ini di ikuti oleh Prajurit TNI dan Polri, Aparatur Sipil Negara TNI AD, dan Ibu ibu Persit Kartika Chandra Kirana, masyarakat yang ada di Sun City Mall beserta para wartawan juga para pelajar.

Baca Juga:  Kabar Polisi | Satlantas Polres Bojonegoro Gelorakan Keselamatan Di Seluruh Kecamatan.

Pasi Bakti TNI Korem 081/DSJ Mayor Inf Hery Suprapto Wardoyo mengatakan kegiatan donor darah itu bukan semata-mata karena Hari Juang Kartika, namun memang sengaja diselenggarakan guna mempertebal rasa perikemanusiaan dan tanggung jawab antar sesama manusia.

Mengapa demikian sebab setetes darah yang disumbangkan kepada orang lain yang membutuhkan sangat berarti untuk pertolongan jiwa manusia, dan darah yang didonorkan dengan tulus ikhlas, tanpa membeda-bedakan keyakinan, warna kulit, tingkat pendidikan, tingkat sosial, agama dan perbedaan-perbedaan lainnya,” tambahnya.

Baca Juga:  Gp Sakera dan Tim S One Dampingi Warga Desa Sumberejo Hearing Terkait TKD ke Kapolres Situbondo

“Tujuan pendonor darah hanya satu, yaitu menyelamatkan jiwa orang lain. Ini merupakan manifestasi yang paling nyata dari rasa kemanusiaan yang semurni-murninya” tegasnya.

Lebih lanjut Mayor Inf Hery menyampaikan melalui kegiatan donor darah ini, diharapkan adanya semangat dan kesadaran dalam diri kita masing-masing akan pentingnya persaudaraan dan saling tolong-menolong antar sesama manusia. Semoga melalui kegiatan ini, kita menjadi semakin peka dan semakin peduli akan penderitaan sesama yang membutuhkan”.

Baca Juga:  Sambangi Warga Bhabinkamtibmas Ds Banjarasem Sampaikan Pesan Kamtibmas

Sedangkan yang bertugas dalam pengambilan darah, yakni Dankesyah 05.04.01 Madiun serta Palang Merah Indonesia (PMI), dan nantinya akan langsung diserahkan ke PMI guna dapat dipergunakan untuk kebutuhan masyarakat.

Tercatat sebanyak 352 orang yang mendo­norkan darahnya. Tetapi hanya 340 yang memenuhi syarat untuk bisa mengikuti donor darah, hal tersebut dikarenakan pendonor wajib mengisi Kuesioner Riwayat Kesehatan, melaksanakan Tensi, Cek darah terlebih dahulu untuk mendapatkan darah yang sehat. (pen81)

Authentikasi
Kapenrem 081 Mayor Arm Timbul Moedjihartoyo,S.Pd

Berita Terkait

Tersangka Kasus Korupsi Oknum KAU Ternyata Lulus ADM Satpol PP Langsa 
Dr. Mawardi Siregar, MA: Merasa Dikudeta dan Dibunuh Karakter oleh Rektor IAIN Langsa
Komitmen Dalam Pengelolaan Lingkungan Hidup, Medco E & P Malaka Raih PROPER Predikat Biru Dari KLHK
Kasat Pol PP Berang, Karena Adanya Kibus Di Dalam Tubuh Sat-Pol PP Kota Langsa
APDESI, SAPA, Dan Mahasiswa Aceh, Bersatu Serukan Pengelolaan Gas 3 Kg Oleh BUMG.
Calon Walikota Dan Wakil Wali Kota Lhokseumawe, Serahkan Bantuan Pada Korban Kebakaran.
Kejati Aceh, Di Duga Tidak Bernyali Mengusut Temuan LHP-BPK, Terkait Indikasi Kasus Korupsi Di Pemkab Aceh Timur
Dalam Rangka Persiapan  Pil-Kada, PPK Nibong Lantik 161 KPPS 

Berita Terkait

Kamis, 7 November 2024 - 19:13 WIB

Tersangka Kasus Korupsi Oknum KAU Ternyata Lulus ADM Satpol PP Langsa 

Kamis, 7 November 2024 - 19:12 WIB

Dr. Mawardi Siregar, MA: Merasa Dikudeta dan Dibunuh Karakter oleh Rektor IAIN Langsa

Kamis, 7 November 2024 - 19:11 WIB

Komitmen Dalam Pengelolaan Lingkungan Hidup, Medco E & P Malaka Raih PROPER Predikat Biru Dari KLHK

Kamis, 7 November 2024 - 19:10 WIB

Kasat Pol PP Berang, Karena Adanya Kibus Di Dalam Tubuh Sat-Pol PP Kota Langsa

Kamis, 7 November 2024 - 19:09 WIB

APDESI, SAPA, Dan Mahasiswa Aceh, Bersatu Serukan Pengelolaan Gas 3 Kg Oleh BUMG.

Berita Terbaru