Kabupaten Sumenep, detikkasus.com – Pertandingan hari pertama Liga U-17 Kopi ABC PSSI Propinsi Jawa Timur rabu 19/7 di Group D terjadi hujan gol
Pada pertandingan I Perssu Muda Sumenep menang telak dengan skore 6-0 atas Gresik Putra
Gol pemain Perssu Muda Sumenep dicetak oleh RB Indra Lukman N melalui tendangan pinalti pada menit ke 25, Moh Nurain Haliq pada menit ke 90+3, kemudian Moh Rifky Arif mencetak hatric pada menit ke 79, 87, 89 serta Majid Asnun menit ke 35
Kedua klub memperagakan permainan menarik, namun walaupun keduanya menyuguhkan permainan kasar tapi tetap menjunjung fair play
Sampai peluit terakhir di tiup wasit kedudukan tetap 6-0 untuk Perssu Muda Sumenep, wasit sempat mengeluarkan satu kartu kuning untuk pemain Perssu Muda dan satu pemain dari Gresik Putra
Pada pertandingan ke II antara Persebaya melawan Kresna FC berakhir 1-2 untuk kemenangan Kresna FC
Pertandingan berlangsung seru dan cukup ketat, dua klub asal Surabaya itu beradu gengsi dan saling menyerang
Ambisi untuk mengalahkan lawan yang berlebihan membuat permainan kedua klub berlangsung keras dan menjurus kasar
Akibatnya pada menit ke 71 Agung selaku wasit pada pertandingan tersebut mengusir pemain asal Persebaya dan Kresna FC keluar lapangan karena terlibat pemukulan
Selain mengeluarkan dua kartu merah kepada Persebaya Khotibul Umam dan M Wiranto dari Kresna FC juga memberi kartu kuning kepada dua pemain Persebaya dan satu untuk pemain Kresna FC
Sampai akhir pertandingan skore tetap 1-2 untuk kemenangan Kresna FC. (Her).