Menjelang Panen Padi, Babinsa Bayudono Dampingi PPL Dan Gapoktan Periksa Tanaman Padi

 

Propinsi Jawa Timur, detikkasus.com – Ponorogo,- Saat ini tanaman padi Petani diwilayah Kecamatan Ponorogo telah memasuki 80 HST, diperkirakan 10 hari lagi akan dilaksanakan panen raya untuk komoditas padi pada Masa Tanam ke 3 (MT-III) tahun 2017 ini.

Baca Juga:  Babinsa Koramil 0815/07 Jetis, Terapkan Kedisiplinan Sejak Awal Bagi Siswa SDN Sawo

Serma Henny Krisdiantoro Babinsa Banyudono Koramil 0802/01 Kota, Kodim 0802/Ponorogo melaksanakan pendampingan pemeriksaan kondisi tanaman padi yang akan dipanen oleh Ketua Gapoktan Sri sedono dan petugas PPL dan pendampung UPT Distannak Kecamatan Kota Ponorogo di Desa Banyudono Kecamatan Ponorogo Senin, (13/11/2017).

Baca Juga:  Yonarmed 8 Terbaik di Jajaran Satbanpur TNI AD

Katimun Ketua Gapoktan Sri Sedono menyampaikan bahwa, tanaman pada masa tanam sekarang pada umumnya cukup baik walaupun curah hujan sedang rendah. “Pendampingan yang dilaksanakan kepada Petani akhir-akhir ini dapat dirasakan manfaatnya secara langsung oleh Petani Gapoktan Sri Sedono terutama dalam hal tercukupinya pupuk bersubsidi, benih dan Alat Mesin Pertanian yang selalu tersedia,”terangnya. (IM/ANG).

Baca Juga:  Kapolsek Jaya, Danramil 01 Lanmo dan Masyarakat Desa Meudhen Panen Padi Perdana

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *