SulSel, detikkasus.com – Pesta Panen Petani yang ke-2 (Dua) di Dusun Bungeng, Desa Pattaneteang, Kecamatan Tompobulu, Kabupaten Bantaeng, Sulawesi Selatan (Sulsel), kurang lebih 170 motorcross yang ikut lomba. Minggu (12/11/2017).
Dalam kegiatan lomba tersebut ada beberapa peserta dari luar daerah Bantaeng yang datang diantaranya Kabupaten Pinrang, Sidrap, Sinjai, Bulukumba, Tana Toraja, Maros, Jeneponto, dan Bantaeng selaku tuan rumah.
Dari pantauan Detikkasus.com sekira ribuan orang yang datang menonton lomba yang diadakan di Desa Pattaneteang tersebut.
Penonton tersebut berasal dari beberapa kabupaten yang kemudian datang untuk menyaksikan dan memberi semangat para jagoannya yang mengikuti lomba.
Kemudian Kegiatan tersebut dibuka langsung oleh Kadis Pariwisata Bantaeng, Subhan.
Kepala Desa Pattaneteang mengatakan saat diwawancarai oleh wartawan Detikkasus.com mengatakan bahwa kegiatan ini sudah kali kedua kami selenggarakan, setelah tahun sebelumnya juga digelar kegiatan yang sama, sebagai perayaan pesta panen, kegiatan ini digelar untuk memberi warna baru kepada petani, bahwa petani itu mampu berkreasi
” Ini tidak hanya sekadar lomba, namun juga menjadi penghasil pundi-pundi rezeki untuk para pedagang yang berjualan tadi, sehingga secara tidak langsung mendongkrak perekonomian warga ” ucap Lukman kepala Desa Pattaneteang
Adapun kategori yang dilombakan, seperti motor pengangkut gabah, motor kebun, dan motor custom umum yang peserta pertamanya dilepas oleh Dandim 1410 Bantaeng, Letkol Kav Nanang Siswoko. (Wahyu).