Kapolres Usul Jln. Bhyangkara Di Rubah Nama Pahlawan Polisi Jl. Kadjoeng Permadi

 

JUMAT, 10/11/2017. 15.30 Wib, Bentuk Kapolres Batu Empati Pada Para Pejuang Bangsa.

Kota Batu- detikkasus.com – Bentuk empati terhadap para pejuang bangsa ,usulan Kapolres Batu AKBP Budi Hermanto.SIK.Msi untuk merubah nama jalan menuju Mapolres Batu di Jl Bhayangkara, Desa Junrejo untuk di usulkan menjadi Jl Kadjoeng Permadi bentuk usulan tersebut, sudah disetujui pihak Pemkot Batu dan DPRD Batu. Itu merupakan bentuk kepedulian kepada para pejuang kemerdekaan dari pasukan Kepolisian.

Lebih lanjut setelah melakukan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan (TMP) Suropati hari ini, Jumat (10/11/2017) Plt Wali Kota Punjul Santoso mengapresiasi usulan dan masukan dari Kapolres Batu Budi Hermanto ,sangat mendukung pihak Pemkot. Punjul mengaku, semasa itu sangat kurang adanya informen bahkan tidak sampai merawat dan memberikan penghargaan kepada pejuang dari korps kepolisian.

Baca Juga:  REUNI ANGKATAN 92 ALUMI SMP PGRI I PERAK JOMBANG BERLANGSUNG MERIAH.

“Pada hari ultah Polres Batu nanti, pihak pemkot akan memberikan penghargaan dan hadiah dengan merubah nama Jalan Bhayangkara menjadi Jalan Kadjoeng Permadi sebagai bentuk menghargaan pejuang korps kepolisian di yang berarti
Hari Pahlawan, ” terang Punjul kepada jurnalis,detikkasus.com

“Kepemimpinan Budi Hermanto sangat luar biasa, banyak inovasi dan kerja sama antar Forkompinda yang dilakukan olehnya. Penghargaan penggantian jalan menuju Mapolres Batu mungkin kecil menurut sudut pandang kita, akan tetapi, untuk korps beliau hal tersebut pasti sangat luar biasa,” tambah punjul,karena tidak akan melupakan sejarah perjuangan Kepolisian dikala itu.
Kita sangat mendukung upaya dan inovasi Budi Hermanto Jangan sampai kita melupakan jasa para pahlawan,” tambah Punjul.

Baca Juga:  Bhabinkamtibmas Kunjungi Warga, Untuk Selalu Berada Ditengah Masyarakat

Seiring dengan Punjul, Ketua DPRD Batu Cahyo Edy Purnomo sangat mengapresiasi dan mendukung positif masukan dan saran dari Kapolres Batu ,”pendapat Ketua DPRD Cahyo, Kapolres memberikan contoh positif kita supaya tidak melupakan sejarah perjuangan salah satu pahlawan yang berasal dari korps Polisi Keamanan yang saat ini sudah menjadi Polri demi mempertahankan wilayah kemerdekaan dari penjajah.

“Kalau bisa secepatnya bulan Desember sudah selesai dan nama jalan sudah diganti,” tegas Cahyo.
Cahyo berpesan supaya Kadjoeng Permadi bisa terangkat statusnya menjadi Pahlawan Nasional.

“Kadjoeng mencerminkan kegigihan dan kesetiaan, dia adalah pahlawan Kepolisian yang baru saja menikah, belum memiliki keturunan dan sudah gugur di medan peperangan,” imbuhnya.

Kapolres Batu AKBP Budi Hermanto mengaku berterima kasih jika apa yang dirinya inginkan diamini oleh kedua pihak. Dihari Pahlawan jangan sampai kita melupakan jasa Pahlawan dalam medan peperangan.

Baca Juga:  Unit Patroli Bersinergi Dengan Bhabinkamtibmas Sambangi Kantor Desa Pasca Pemilihan Perbekel Serentak Tahun 2017

“Rencanannya, nanti di Hari Jadi Polres Batu jalan dirubah dan kami akan membuat film dokumenter sejarah hidup dan perjuangan Kadjoeng Permadi. Terima kasih Pemkot Batu dan DPRD Batu, “pungkas Budi Hermanto.

Perlu diketahui, Agen Polisi Tingkat III Kadjoeng Permadi adalah pejuang kemerdekaan dari korps Polisi Keamanan yang saat ini sudah menjadi Polisi Republik Indonesia (Polri) yang gugur dalam mempertahankan wilayah status quo di Kecamatan Pujon saat diserang oleh penjajah Belanda dalam perang agresi ke dua. Reporter detikkasus Heru Iswanto(wanto)

Plt. Walikota Batu Punjul Santoso bersama istri, Ketua Dprd Cahyo Edi Purnomo, dan Kapokres Batu AKBP. Budi Hermanto (heru).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *