Ajak Warga Menjaga Kebersihan dan Keamanan Lingkungan, Bhabinkamtibmas Desa Pengastulan Sambangi Warga Binaanya

Polda Bali- Polres Buleleng, detikkasus.com –  Wujud kepedulian dan kedekatan Bhabinkamtibmas terhadap warganya agar situasi wilayah binaanya tetap kondusip, pada hari Rabu tgl 8 Nopember 2017 jam 10.00 wita Bhabinkamtibmas Desa Pengastulan Wilkum Polsek Seririt yang merupakan Jajaran Polres Buleleng, Bripka Nym Suarta kembali menyambangi salah satu warga binaanya di Dusun Sari An. Ngh Marjaya yang keseharianya sebagai pedagang.

Baca Juga:  Bhabinkamtibmas Desa Ambengan Wastor Sosialisasi pengurusan Ijin Usaha Mikro Kecil (IUMK)

Dalam giat sambangnya tersebut, Bhabinkamtibmas menyampaikan pesan Kamtibmas terkait dengan perkembangan situasi saat ini agar warga yang disambanginya meningkatkan kewaspadaanya jika sudah malam dan akan meninggalkan Warung, pastikan Warung dalam keadaan aman sudah terkunci, cek kembali listrik dan kompor sehingga tidak terjadi hal hal yang tidak diinginkan.

Baca Juga:  Kunjungan Bhabinkamtibmas Desa Tingatinga Memberikan Penyuluhan Agar Anak Muda Tidak Salah Pergaulan

Kapolsek Seririt Kompol Loduwyk Tapilaha, S.I.K pada saat dimintai konfirmasinya menjelaskan, “Wujud kepedulian Bhabinkamtibmas terhadap warganya, dapat memberi himbauan kepada warganya akan bahaya bahaya yang ditbulkan apabila warganya teledor melakukan pengecekan terhadap listrik, keran Air dan kompor yang menggunakan Gas Elfiji sehingga tidak terjadi hal hal yang tidak diinginkan oleh warganya”, ungkap Kapolsek.(EK)

Baca Juga:  Bhabinkamtibmas Kampung Kajanan Jaga Kegiatan Pengajian

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *