Tim Macam Kodim 1408/BS Makassar Lakukan Patroli.

 

Makassar, detikkasus.com – Tim Macan Kodim 1408/BS Makassar melakukan patroli Cipta Keamanan guna menciptakan rasa keamanan di kota Makassar, sekitar pukul.20.34 Wita, dijalan Lanto Daeng Pasewang, kelurahan Maricayya Selatan, Kecamatan Mamajang, Kota Makassar, Jumat (07/7/17).

Dengan adanya Patroli Cipta keamanan tersebut tidak lain adalah upaya guna menciptakan rasa aman untuk masyarakat kota Makassar, Turunnya Tim Macan Kodim 1408/BS Kota Makassar, malam ini telah melakukan patroli diberbagai wilayah seperti di jalan Urip Sumaharjo area ‘Flyover’, dan dijalan – jalan yang rawan akan kejahatan.

Baca Juga:  Yayasan Kemala Bhayangkari Polda Kalbar memperingati HUT Bhayangkari ke-71

Patroli Bermotor Kodim 1408/BS dari Satuan Tim Macan yang menggunakan Motor Berjenis Trail ini di pimpin langsung oleh Pelda ‘Sjamsuddin Arsyad’ Selaku Komandan Tim Macan Memimpin Patroli dengan berkeliling disejumlah wilayah di Kota Makassar yang di anggap Rawan dengan maraknya kriminal jalanan seperti Genk Motor, Jambret, Balap liar yang kerap mengganggu aktifitas dan rasa aman warga Kota Makassar.

Baca Juga:  Peraturan Kepala Kepolisian RI No. 12 Tahun 2009 tentang Pengawasan Dan Pengendalian Penanganan Perkara Pidana Di Lingkungan POLRI

Sjamsuddin Arsyad Mengatakan,”Rasa aman tercipta bukan karena adanya Kodim saja tetapi rasa aman bisa tercipta apabila ada partisipasi dan dukungan oleh warga Kota Makassar untuk bersama-sama menjaga keamanan,”harapnya.

Baca Juga:  Dialogis Dengan Warga Himbau Tertib Lalu Lintas Cegah Pelanggaran dan Kecelakaan

Ia juga berharap dengan adanya Patroli Bermotor Tim Macan Kodim ini dapat meminimalisir kejahatan kriminal yang kerap terjadi dan bisa memberikan rasa aman kepada warga makassar khsusunya pada malam hari.tutur Syamsuddin. (Alimin).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *