Dengan Razia, Bebaskan Wilayah Dari Pelanggaran

Polda Bali – Polres Buleleng, detikkasus.com – Kegiatan razia dan pemeriksaan kendaraan bermotor kembali digelar oleh Polsek Singaraja jajaran Polres Buleleng, dalam upaya menciptakan keamanan wilayah menjelang hari raya Galungan.

Hal tersebut diungkapkan oleh Panit I Sabhara Polsek Singaraja Jajaran dari Polres Buleleng Iptu Ketut Suwitra pada saat memimpin pelaksanaan kegiatan Razia dan pemeriksaan kendaraan bermotor di jalan Surapati tepatnya di depan Mako Polsek Singaraja pada hari Selasa malam (31/10/2017) pkl. 23.00 wita.

Baca Juga:  Nova Kurnia 16 Tahun Arek Brangkal, Mojokerto Terjaring Razia Kopi Pangku

Kegiatan razia malam ini, kami lakukan pemeriksaan terhadap semua kendaraan bermotor yang melintas dijalur tersebut, dan tidak hanya menarget pada surat – surat kendaraan ataupun Sim, namun juga memeriksa bagasi dan barang – barang bawaan pengendara, guna mencegah adanya peredaran Miras dan Narkoba dan barang – barang terlarang lainnya” kata Pawas

Baca Juga:  Warga Desa Sei Jangkit Berharap Perhatian dari Pemerintah Kabupaten Kapuas.

Kegiatan berlangsung aman,lancar, dan berakhir pukul 23.45 wita.

Baca Juga:  Pengamanan Arus Lalu Lintas Oleh Personil Polsek Sukasada di Simpang Tugu Tiga guna Cegah Laka Lantas dan Macet

Hal senada juga diungkapkan oleh Kapolsek Singaraja Kompol A. A. Wiranata Kusuma, S.H.,M.M., saat ditemui di ruang kerjanya “Kegiatan Razia, rutin kami lakukan selain untuk menjaga situasi wilayah tetap aman dan kondusif, juga untuk mewujudkan Polsek Singaraja bebas dari pelanggaran”, ungkap Kapolsek. (Tam)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *