Jember. Detikkasus.com – Pembinaan generasi muda diera seperti sekarang ini memang harus dilaksanakan se intensif mungkin, hal ini tentunya tidak lepas dengan adanya era global yang dengan modernisasi industri dan informasi yang mempersingkat adanya jarak dan waktu, sehingga mampu berpengaruh secara signifikan pada pola pikir manusia utamanya generasi muda.
Seperti halnya yang dilakukan Koramil 0824/07 Sempolan pada 28/10/2017 Pukul 08.00 Wib yang memberikan materi PBB dan kebangsaan kepada 150 siswa-siswi Madrasah Aliyah Darul Ulum Asurur Dsn Curah Damar RT.02/03 Ds Sidomulyo Kec Sempolan Kab Jember, kegiatan lapangan dilaksanakan dilapangan Ds Sidomulyo dan kegiatan ruangan ditempatkan di Mushola sekolah.
Pemberaian materi Pembinaan Baris Berbaris tentunya dalam rangka memantapkan pengetahuan terhadap tehnis baris berbaris serta medidik kedisiplinan terhadap prilaku siswa-siswi, selanjutnya pemberian wawasan kebangsaan adalah menambah wawasan siswa siswi sebagai bagian dari generasi muda aga memahami kondisi Bangsa Indonesia dan masa depan Bangsa Indonesia dikaitkan dengan berbagai krisis yang mengancam dunia.
Bertindak sebagai pemateri Danramil 0824/07 Sempolan Kapten Inf Sondah Krisyamto menunjuk beberapa personel diantaranya Sertu Nasarudian (Babinsa Sidomulyo), Serda Saribun, Serda Sukarman dan Serda Heri Imam.
Serda Saribun, Serda Sukarman dan Serda Heri Imam bertugas memberikan materi PBB dengan memberikan pelatihan tata cara sikap sempurna, penghormatan, hadap kiri, hadap kanan, jalan ditempat dan jalan.
Selanjutnya pada materi wasbang Sertu Nasarudin memaparkan terkait kondisi Bangsa Indonesia saat ini dan dimasa yang akan datang dimana perkembangan penduduk semakin meningkat yang berakibat pada semakin menipisnya sumber daya alam, sehingga sangat berpotensi terjadinya berbagai krisis, krisis energi, krisis pangan dan lain-lain, dengan berbagai krisis tersebut apa untung ruginya bagi Bangsa Indonesia yang berada digaris equator.
Dari berbagai penjelasan tersebut Sertu Nasarudin mengajak adik-adik dengan kondisi saat ini hendaknya rajin-rajinlah belajar, seraplah ilmu pengetahuan dengan baik untuk bekal kelah dalam memimpin Bangsa Indonesia, karena sangatlah mungkin diantara adik-adik ini akan menjadi seorang pemimpin, pejabat yang turut menentukan kebijakan dimasa yang akan datang.
Serta jangan mudah terpengaruh oleh pemberitaan-pemberitaan hoax (berita tidak Jelas) yang beredar di media sosial, sikapi berbagai hal dengan bijak dan tetap jaga persatuan dan kesatuan kita.
Danramil 0824/07 Sempolah Kapten Inf Sondah Krisyamto dalam konfirmasinya membenarkan adanya kegiatan wasbang di Madrasah Aliyah Ds Sidomulyo tersebut, hal itu sesuai dengan permohonan pihak sekolah kepada Koramil 0824/07 Sempolan.
Terkait kegiatan yang dilaksanakan jajarannya tersebut Komandan Kodim 0824 Jember Letkol Inf Rudianto menyampaikan terima kasih kepada melaksanakan kegiatannya dengan baik, pemberian materi PBB dan Wasbang tersebut merupakan kegiatan rutinitas yang harus dilakukan oleh satuan kewilayahan seperti koramil tentunya diwilayah tanggung jawabnya masing-masing.
Pemberian Wasbang merupakan tugas melekat yang harus selalu dilakukan dan hal ini tentunya dalam rangka memberikan pembekalan kepada generasi muda sebagai generasi penerus bangsa, jangan sampai adik-adik kita salah arah dan terpengaruh oleh perbuatan-perbuatan negative, pelanggaran hukum dan penyalahgunaan narkoba, generasi muda adalah asset yang benar-benar harus kita jaga.(sis24)