Keakraban Tanpa Sekat, Momen Kedekatan Anggota Polri Bersama Anak Papua

Mimika Papua Tengah |Detikkasus.com -Suasana penuh kehangatan dan kebersamaan tampak dalam sebuah momen istimewa di kabupaten mimika, papua tengah, sabtu 1/2/2025. Waka sat-gas humas operasi damai cartenz-2025, Kompol Yusuf Tauziri. S,I.K, terlihat akrab berbagi makan malam bersama seorang anak papua. Mencerminkan pendekatan humanis, yang terus dikedepankan dalam menjaga kedamaian di bumi cenderawasih.

Baca Juga:  Komandan Pasmar 2 Serahkan Bantuan Sosial Menjelang Prajurit Menart 2 Marinir Laksanakan Latihan

Momen ini, terjadi selepas Kompol Yusuf menyelesaikan tugasnya. Seorang bocah dengan wajah ceria menghampirinya, penuh semangat melontarkan pertanyaan jenaka. Yang langsung disambut dengan senyum dan tawa, tak hanya menjawab. Kompol Yusuf juga berbagi cerita dan wawasan, menciptakan suasana yang akrab tanpa sekat.

Baca Juga:  Sertu Hery Pitono Babinsa Koramil 0814/11 Sumobito Tolong Lansia Ke Panti.

“Kedekatan dengan anak-anak Papua adalah bagian dari upaya kami untuk menciptakan lingkungan yang nyaman dan penuh kebersamaan. Kami ingin mereka merasakan bahwa kehadiran kami membawa rasa aman, bukan ketakutan,” ujar Kompol Yusuf.

Ka.sat-gas humas operasi damai cartenz-2025, Kombes Polisi Yusuf Sutejo. S,I.K, M.T mengatakan, interaksi sederhana ini. Menjadi bukti nyata, bahwa operasi damai cartenz-2025. Tidak hanya berfokus pada aspek keamanan, tetapi juga membangun hubungan harmonis dengan masyarakat. 

Baca Juga:  Babinsa 04 Tikung Bantu Penyemprotan Disinfektan di Pasar Hewan

“Dengan pendekatan yang lebih humanis, diharapkan kepercayaan. Dan kedamaian di papua dapat terus terjalin dengan erat”, ucapnya.

(Jihandak Belang/Bid.Humas Polda Aceh)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *