NTT |Detikkasus.com -Dalam wujud apresiasi kepada siswa yang mendapatkan nilai terbaik, mako sat-gas yon-kav 6/naga karimata berikan tas dan baju untuk meningkatkan moril siswa sekolah yang ada di desa eban kecamatan miomaffo barat kabupaten TTU provinsi NTT 16/6/2024.
Dalam rangka meningkatkan motivasi belajar siswa di daerah perbatasan, pasiter sat-gas Lettu Kav Arif Sudarmono memberikan tas dan baju kepada siswa berprestasi di bidang akademik di beberapa sekolah di desa eban. Pemberian bantuan tas sekolah kepada siswa berprestasi di daerah perbatasan memiliki dampak positif yang signifikan. Tas sekolah merupakan salah satu kebutuhan penting bagi siswa untuk membawa perlengkapan belajar. Dengan adanya bantuan tas sekolah ini, siswa berprestasi dapat menjadi teladan bagi siswa lain untuk meraih prestasi yang sama.
Pasiter sat-gas mengatakan “melalui inisiatif ini, kami berharap para siswa akan merasa didukung dan terinspirasi untuk terus mengejar tujuan pendidikan mereka. Harapan kami, semoga dapat berkontribusi pada peningkatan kesejahteraan yang lebih baik.”
(Jihandak Belang/Sumber : Yon-Kav 6/NK)