Di RSUD Sinjai, Ada Tukang Bocor Ban Kendaran

 

Sinjai, Detikkasus.com.- Kehilangan motor dilokasi tempat kita memarkir memang hal yang tidak diinginkan oleh pemiliknya, namun lain halnya yang dialami oleh ashari yang juga merupakan pimpinan redaksi re-aksi news

Ashari yang mengantar istrinya bersalin di RSUD sinjai hari sabtu pagi (14/10/17). Namun nahas motor yang diparkirnya dihalaman dekat ponek ruang persalinan atau dipelataran RSUD sinjai bagian belakang mengalami hal yang tidak diinginkan, ban motor kendaraannya bocor, diduga ada oknum yang membocorkan secara sengaja.

Baca Juga:  Rehabilitasi Stadion Desa Nagur Anggaran Tahun 2017 diduga Tidak Transparan Terkesan Asal Jadi

Menurut informasi dari keluarga ashari bahwa sebelum kejadian tersebut sempat ada petugas penjaga RSUD sinjai berjumlah 5 orang, beliau menanyakan keberadaan motor tersebut untuk dipindahkan karena tidak boleh ada kendaraan yang diparkir disini.

Namun ditanggapi oleh keluarga bahwa saudara ashari sedang antri menebus obat istrinya diapotik rumah sakit, “sebentar kalau dia datang akan disampaikan untuk memindahkan motornya ditempat parkir depan” tutur keluarga ashari.

Nasib karena mau memindahkan motor sesuai penyampaian keluarga, kendaraan tidak bisa berjalan secara normal karena ban belakang motor bocor.

Baca Juga:  Bersama masyarakat Babinsa kedungpring bahu membahu dalam perbaikan jalan desa

Setelah dikonfirmasi, salah satu staf bagian pengaduan Rumah Sakit mengatakan memang benar hal itu bisa saja terjadi sebab dulu ada salah satu perawat rumah sakit pernah mengalami hal serupa karena didaerah belakang sana tidak boleh diparkir kendaraan, sesuai petunjuk kepala RSUD Sinjai.

Dengan nada sedikit kesal, ashari berupaya untuk menyampaikan pengaduan kepada pihak RSUD sinjai agar tempat yang dilarang parkir tersebut dipasangi tanda larangan dan meminta kepada kepala RSUD Sinjai, jika oknum yang diduga tersebut dilakukan oleh pihak rumah sakit agar kiranya tidak terulang lagi karena itu sama halnya mencelakai.

Baca Juga:  Sambangi Bhabinkamtibmas Desa Kubutambahan Berikan Pelayanan Kepada Warga Masyarakat

“Setidaknya disampaikan secara baik kepada pemilik kendaraan, jangan merusak kendaraan saat orangnya tidak ada. Karena tidak menutup kemungkinan orang tersebut tidak tahu kalau memang kendaraan tidak bisa parkir disana, bahkan saya juga tidak tahu kalau memang dilarang”, ujar ashari.

Kepala RSUD sinjai yang dicoba untuk untuk ditemui tapi tidak ada ditempat. (Akmal).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *