PACITAN | Detikkasus.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pacitan menggelar Media Gathering Tahapan Pemilihan umum 2024 bersama awak media se-kabupaten Pacitan media online cetak dan televisi di hotel Srikandi kabupaten Pacitan Jawa Timur, Selasa (6/2/24).
Senada juga diungkapkan Narasumber dalam acara tersebut yang menyampaikan mengenai tahapan-tahapan Pemilu 2024. Salah satunya tahapan kampanye.
“Aturan kampanye terletak di PKPU Nomor 15 dan 20 Tahun 2023. Aturan terbaru dari kampanye Pemilu 2024 adalah hasil putusan MK.Kita sudah memasuki masa kampanye dan 8 hari lagi sudah pelaksanaan Pemilu, jadi dalam hal ini peran media sangat penting, karena oers punya power sangat besar dalam menyampaikan informasi kepada masyarakat,”ungkap Berty Stevanus.
Purwo Sasongko menambahkan jika banyak serba serbi di dunia jurnalis atau awak media yang menjadi pilar ke 4 demokrasi dan peran serta media sangat penting untuk mengedukasi masyarakat terkait sukses nya Pemilu 2024.
“Dengan banyaknya Medsos saat ini, Pers harus bisa menjadi garda terdepan dalam memberikan informasi yang aktual bagi masyarakat, sehingga masyarakat tidak termakan isu-isu hoax yang benyak beredar dan meresahkan “tandasnya”.
- Reporter : Hargo HS