Polda Bali – Polres Buleleng, detikkasus.com – Sudah merupakan tugas dan kewajiban Bhabinkamtibmas dalam memberikan pelayanan kepada warga  binaanya sehingga tercipta hubungan yang harmonis dan menjaga tali silahturahmi dalam upaya menciptakan situasi lingkungannya tetap aman dan kondusif.

Berkaitan dengan itu, Kamis (12/10/2017) pukul 10.20 Wita, Bhabinkamtibmas Kelurahan Liligundi Polsek Singaraja jajaran dari Polres Buleleng Aiptu Putu Supandewi melaksanakan Kunjungan/DDS dan bertemu dengan bapak Nyoman Sudarsana yang beralamat di RT 3, jalan Mayor Metra, Gg 14 no 2, Liligundi, Singaraja.

Baca Juga:  Sambang ke Pasraman Raja Yoga Maha Suci Bhabinkamtibmas Desa Subuk Himbau Pembimbing Urus Perijinan

Pada kesempatan itu Bhabinkamtibmas berupaya mewujudkan kedekatan dengan menyampaikan pesan – pesan kamtibmas kepada warga mengenai bahayanya mengkonsumsi miras, judi togel, dan Narkoba, serta Bhabinkamtibmas juga ingin selalu menjaga silahturahmi yang baik dengan warga diKelurahannya.

Baca Juga:  Gubsu : Revolusi Industri 4.0 Pengaruhi Aktivitas Ekonomi.

Selain itupula Bhabinkamtibmas akan siap membantu, apabila nantinya diperlukan dalam rangka pemecahan masalah serta memediasi suatu permasalahan yang sedang dialami oleh warga.

Kunjungan ini sangat disambut positif oleh keluarga bapak Nym Sudarsana. Dan warga lainnya yang kebetulan juga ada disana juga ikut mengucapkan terima kasih atas kunjungan yang dilakukan Bhabinkamtibmas serta atas saran-sarannya.

Kapolsek Singaraja Kompol A.A. Wiranata Kusuma, S.H.,M.M., saat diminta konfirmasinya menyampaikan bahwa “Untuk mewujudkan situasi wilayahnya tetap aman, Bhabinkamtibmas wajib secara rutin menyambangi warganya, dan juga secara langsung dapat menyampaikan pesan-pesan kamtibmas sesuai dengan situasi dan kondisi saat ini sehingga warga lebih mengerti dan akan selalu meningkatkan kewaspadaan terkait dengan perkembangan stuasi saat ini”, ucap Kapolsek. (Priya).

Baca Juga:  Pemuda Pancasila MPW Jateng Baksos Bagi Takjil Dan Bukber Bersama 200 Anggota Organisasi Dan Keanggotaann (OK)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *