Forkopincam Bunut Hulu Hadiri Peresmian Mushola Al-Kautsar SMP Negeri 4 Bunut Hulu oleh Wakil Bupati Kapuas Hulu

PUTUSSIBAU I Detikkasus.com -Kapolsek Bunut Hulu Polres Kapuas Hulu Iptu Jaspian menghadiri peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 H dan Peresmian Mushola Al-Kautsar SMP Negeri 4 Bunut Hulu oleh Wakil Bupati Kapuas Hulu Wahyudi Hidayat, S.T., di Desa Sungai Besar Kalimantan Barat, Rabu (27/9/2023) malam.

Tampak hadir dalam kegiatan tersebut, antara lain Wakil Bupati Kapuas Hulu Wahyudi Hidayat, S.T., Kepala Dinas Porapar Abang Chairul Saleh, S.H., M.M.C., Kepala Dishub Serli S.Sos., M.M., Kasat Pol PP Bahtiar, S.P., Camat Bunut Hulu Joko Kusmanto, S.H., Kapolsek Bunut Hulu Iptu Jaspian, Kepala KUA Bunut Hulu Mulyadi, S.Ag., Kepala Desa Sungai Besar Syahrial, Ketua Panitia Hamidi, S.Pd., penceramah Ustadz H. Suhardi, S. PdI., M.Pd., tokoh masyarakat dan tokoh agama serta tamu undangan lainnya dan pelajar SMP Negeri 4 Bunut Hulu.

Baca Juga:  28 Pemuda digelandang ke Mapolresta Mojokerto Untuk di mintai Keterangan.

Acara diawali dengan pembacaan ayat Suci Al-Qur’an, sambutan Ketua Panitia kemudian dilanjutkan dengan sambutan Wakil Bupati sekaligus Pembukaan kegiatan dan peresmian Mushola Al-Kautsar, Tausiyah dan ditutup dengan pembacaan do’a.

Ketua panitia dalam sambutannya mengucapkan banyak terima kasih kepada Wakil Bupati dan rombongan telah senantiasa meluangkan waktu untuk dapat hadir dalam kegiatan pada malam hari ini.

Baca Juga:  TMMD Resmi Berakhir, Sekda Bojonegoro: Terima Kasih Atas Sinergitas TNI-Polri, Pemkab dan Masyarakat

“Kegiatan pada malam hari ini ada dua yaitu peresmian dan memperingati Maulid Nabi SAW yang akan di barengi dengan berbagai lomba-lomba islami seperti pembacaan surah-surah pendek dan sebagainya,” kata Hamdi, S.Pd.

“Perlu saya sampaikan bahwa Mushola Al-Kautsar dapat berdiri atas berkat para donatur berupa dana maupun tenaga untuk bersama-sama membangun dan menjaga Mushola Al-Kautsar ini,” jelas Hamdi.

Sementara itu, Wakil Bupati Kapuas Hulu Wahyudi Hidayat, S.T., dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada Panitia serta warga masyarakat Desa Sungai Besar khususnya telah menyambut kedatangan kami dan rombongan dengan penuh meriah.

Baca Juga:  Waka Polda Aceh hadiri Pelepasan Pawai Takbir Keliling Idul Adha 1445 H

Selanjutnya, Wahyudi Hidayat, S.T., mengapresiasi kepada Panitia telah menyelenggarakan kegiatan pada malam hari ini dan lomba-lomba yang nantinya akan diselenggarakan.

“Harapannya warga masyarakat dapat menjaga Mushola Al-Kautsar dengan Bersama-sama,” ujar Wabup.

Kemudian dilanjutkan dengan Tausiyah/ ceramah dari ustadz H.Suhardi, S.PdI., M.Pd.

Kegiatan tersebut tersebut dilaksanakan pengamanan oleh personil Polsek Bunut Hulu yang bertujuan untuk memberikan rasa tenang, nyaman dan lancar untuk menjaga kamtibmas agar situasi berjalan dengan aman dan kondusif.

(Hadysa Prana)

Sumber : Humas Polsek Bunut Hulu Bersama Forkopincam.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *