Universitas 17 Agustus 1945 (UNTAG) Semarang Kukuhkan Profesor, Bidang Ilmu Hukum dan Bidang Ilmu Manajemen

Selasa, 29 Agustus 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Detikkasus.com|JATENG & DIY

SEMARANG – Rektor Universitas 17 Agustus 1945 (Untag) Semarang, Prof. Suparno, mengukuhkan Prof.Dr.Sigit Irianto, SH. M. Hum dan Prof. Dr. Susetyo Darmanto, ST. SE. MM sebagai guru besar Bidang Ilmu Hukum dan ilmu manajemen. Pengukuhan dilakukan Prof. Suparno, didampingi oleh Ketua Senat Untag, serta Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDikti) Wilayah VI Jawa Tengah, Bhimo Widya Andojo, SH. MH, di kampus Untag Bendan Duwur Kota Semarang, Selasa (29/8/2023).

Pada prosesi itu, Prof.Dr.Sigit Irianto, SH. M. Hum, menyampaikan pidato ilmiahnya yang berjudul “Urgensi Perbandingan Hukum Dalam Mengkaji Perkembangan Hukum Kontrak Di Indonesia. Dalam pidatonya itu, ia mengajak para dosen sejawatnya untuk bisa mengikuti jejaknya.

Baca Juga:  Puncak Piodalan Bhabinkamtibmas Desa Ularan Kembali Laksanakan Pengamanan

Sementara itu Prof. Dr. Susetyo Darmanto, ST. SE. MM, menyampaikan pidato Ilmiahnya berjudul ” Kapabilitas Digital Pada Fase Totally Early-Stage Entrepreneurrial Activity Untuk Keberlanjutan Wirausaha Digital”

Rektor Untag, Prof. Suparno dalam sambutannya mengucapkan selamat dan apresiasi kepada Prof.Dr.Sigit Irianto, SH. M. Hum dan Prof. Dr. Susetyo Darmanto, ST. SE.MM,
karena hal ini akan semakin meningkatkan peran dan fungsi Perguruan Tinggi (PT) sebagai bagian dari masyarakat yang turut memegang keberlangsungan peradaban bangsa.

“Perguruan Tinggi tidak hanya sekedar berfungsi mencetak sarjana, magister dan doktor, melainkan juga guru besar. Karena hanya kampus yang mampu mencetak seorang guru besar yang notabene bukan hanya disebut sebagai dosen besar, hal ini mengandung arti bahwa seorang guru besar tidak hanya sebagai guru atau pendidik saja, tetapi juga sekaligus sebagai peneliti yang ditunggu oleh masyarakat sebagai wujud pengabdiannya,”tutur Prof Suparno.

Baca Juga:  Perkuat Sinergitas, Danrem dan Kapolrestabes Solat Jum’at Bareng

lebih lanjut Prof. Suparno mengatakan, sudah barang tentu menjadi guru besar bukan akhir dari pencapaian seorang dosen tetapi gelar tersebut justru sebagai spirit yang senantiasa membangkitkan institusi guna melahirkan karya-karya baru.

“Untuk itu, saya berharap agar bagi yang sudah menyandang gelar doktor untuk segera menyusulnya menjadi Guru besar,” harapnya.

Baca Juga:  Polsek Kubutambahan Tingkatkan Patroli Malam, Mencegah Terjadinya Ganguan Kamtibmas dan Kriminalitas

Ketua LLDikti Wilayah VI, Bimo Widya Andojo, SH, MH. mengatakan, bahwa ini merupakan satu kehormatan bagi LLDikti Wilayah VI Jawa Tengah bisa mendampingi dan mengantarkan Prof.Dr.Sigit Irianto, SH. M. Hum dan Prof. Dr. Susetyo Darmanto, ST. SE.MM,
Apresiasi juga disampaikan kepada Prof.Dr.Sigit Irianto, SH. M. Hum dan Prof. Dr. Susetyo Darmanto, ST. SE.MM, tidak hanya karena prestasi yang ditorehkan, tetapi juga sumbangsihnya terhadap proses pendidikan tinggi di Jawa Tengah selama ini, Ucap Bhimo

(Red)

Berita Terkait

Lembaga Konsultasi Bantuan Hukum (LKBH) Barisan Pejuang Keadilan Berkomitmen Tegakkan Keadilan
Kondisi Tiang Listrik Rusak, Respon Cepat PLN ULP Kualatungkal segera Kroscek Lokasi untuk Perbaikan
MPW Pemuda Pancasila Jateng Gelar Rakorwil, Seluruh Ketua Bidang dan Ketua MPC Hadir
Peristiwa Naas!! Akibat Angin Kencang Pohon Kelapa Tumbang, Timpa rumah milik warga Pekon Teba Bunuk, Kotaagung Barat.
Warga Berencana Melapor ke Polisi, Diduga Nama dan Tanda Tangan Dipalsukan untuk Kredit di BPR Weleri Makmur
Listrik Hotel Rivoli Kualatungkal Padam saat Acara, Manajement Hotel: Kami berikan Kompensasi Potongan Harga
Adi Setijawan: Apresiasi Keputusan Pemkot Semarang Batalkan Kenaikan E-Restribusi di Pasar Burung Karimata
Dr. H. AM Juma’i SE., MM Ketua FKSB Angkat Bicara Terkait Kenaikan E Retribusi

Berita Terkait

Selasa, 5 November 2024 - 10:54 WIB

Lembaga Konsultasi Bantuan Hukum (LKBH) Barisan Pejuang Keadilan Berkomitmen Tegakkan Keadilan

Minggu, 27 Oktober 2024 - 15:23 WIB

Kondisi Tiang Listrik Rusak, Respon Cepat PLN ULP Kualatungkal segera Kroscek Lokasi untuk Perbaikan

Kamis, 24 Oktober 2024 - 06:32 WIB

MPW Pemuda Pancasila Jateng Gelar Rakorwil, Seluruh Ketua Bidang dan Ketua MPC Hadir

Sabtu, 12 Oktober 2024 - 21:12 WIB

Peristiwa Naas!! Akibat Angin Kencang Pohon Kelapa Tumbang, Timpa rumah milik warga Pekon Teba Bunuk, Kotaagung Barat.

Jumat, 11 Oktober 2024 - 16:39 WIB

Warga Berencana Melapor ke Polisi, Diduga Nama dan Tanda Tangan Dipalsukan untuk Kredit di BPR Weleri Makmur

Berita Terbaru