Polda Bali – Polres Buleleng, detikkasus.com – Ciptakan kelancaran arus lalu lintas disiang hari, 2(dua) anggota unit Lantas Polsek Singaraja jajaran dari Polres Buleleng Aiptu Ketut Semadi bersama rekannya, pada hari Selasa tanggal 10 Oktober 2017 pukul 12.30 Wita, melaksanakan pengaturan/turba siang di simpang empat depan SMP N 3 Singaraja jalan Surapati Kelurahan Kampung Baru Kec. dan Kab. Buleleng.
Kegiatan turba ini untuk mengantisipasi kemacetan pada saat bubaran anak-anak sekolah SD no 3 dan SMP N 3 Singaraja, untuk mengatur arus Lalu Lintas, memberikan keamanan bagi mereka yang hendak menyebrang jalan maupun naik angkot.
Disamping itu pula unit lantas Polsek Singaraja, selalu memberikan himbauan kepada para murid agar berhati-hati dalam menyebrang jalan dan naik angkot, menuju kerumah masing-masing, jangan ada yang duduk ataupun berdiri dipintu belakang, karena hal itu sangat berbahaya terhadap diri sendiri maupun orang lain.
Kapolsek Singaraja Kompol A.A. Wiranata Kusuma, S.H.,M.M., saat di mintai konfirmasinya menyampaikan Bahwa “Antisipasi kemacetan pada saat bubaran anak sekolah dilaksanaan oleh anggota kami dari unit Lantas Polsek Singaraja, untuk mengatur arus Lalu Lintas agar anak-anak sekolah dan Masyarakat merasa aman saat penyebrang jalan, hal ini dilaksanakan supaya arus lalu lintas tetap terjaga kelancarannya”, ungkap Kapolsek. (Priya).